22 September 2024

TNI POLRI GORONTALO BAGI BAGI TAKJIL KEPADA MASYARAKAT YANG MELAKSANAKAN IBADAH PUASA

Tribratanews.polri.go.id – Polda Gorontalo, TNI polri Gorontalo serta istri istri dari TNI polri itu sendiri, membagikan seribu bungkus takjil gratis di sepanjang jalan telaga kompleks telaga mart kabupaten Gorontalo, jumat ( 1/6/2018) petang.

Ketua penyelenggara kegiatan ini brigadir Riski anggota biro sarpas Polda gorontalo menjelaskan, acara pembagian takjil ini melibatkan anggota TNI dan polri angkatan 35 serta istri dari anggota TNI polri angkatan 35.


“Makna yang bisa dipetik dari kegiatan pembagian takjil ini akan mempertebal rasa kebersamaan dan toleransi. Kami ingin memupuk toleransi antar anggota TNI polri. dari Yang beragama non muslim juga terlibat langsung dalam kegiatan pembagian takjil ini,” kata Riski di sela pembagian takjil di Kecamatan kecamatan telaga Kabupaten Gorontalo.

Sementara itu, salah seorang anggota polri angkatan 35 yang beragama Nasrani yang terlibat pembagian takjil, mengaku senang dan bangga bisa terlibat langsung dalam kegiatan pembagian takjil kepada masyarakat muslim yang menjalani puasa Ramadhan. Di samping merasa senang membagikan takjil kepada masyarakat saya juga merasa senang dengan kegiatan yang di laksanakan bersama teman teman TNI ini .

TNI dan polri didampingi Ketua Penyelenggara brigadir risky anggota biro sarpras poolda Gorontalo membagikan paket takjil gratis kepada masyarakat dan pengguna jalan yang melintasi Kecamatan telaga ini

Koordinator Pembagian Takjil, brigadir Riski juga mengatakan, bahwa kegiatan ini sengaja kami lakukan untuk mempererat silaturahmi antara keluarga besar TNI polri agar dalam melaksanakan tugas sama sama menjaga keutuhan NKRI, di samping itu juga agar dengan adanya kegiatan ini masyarakat tahu bahwa TNI polri merupakan satu kesatuan yang harus tetap terjaga untuk menjaga keamanan negara republik Indonesia.

Penulis         : Irham

Editor           : Mulyono

Publish         : Firdha

You may have missed