23 September 2024

Bentuk Kedekatan Polri, Kapolsek Limboto Hadiri Penutupan Peringatan Maulid Nabi

gorontalo.tribratanews.com – Polda Gorontalo, Selasa 11 Desember 2018, pukul 20.00 wita, bertempat di halaman mesjid At- Muttaqin Desa Yosenegoro Kecamatan Limboto barat, berlangsung penutupan kegiatan dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad S.A.W. Tahun 1440/2018 M dan di rangkaikan dengan Milad FKMPD ke XIV tahun 2018.

Dalam kegiatan ini dihadiri oleh Mantan Bupati Gorontalo Bpk. Drs. H. David Bobihoe Akib, Msc, MM, Kapolsek Limboto Barat IPDA Iwan M.F. Kapojos, STrK, Camat Limboto Barat Hasni D. Lamanasa S.STP, Babinkamtibmas Desa Yosenegoro Brigpol Fitri Rivai, Aparat Desa Yosenegoro, dan Toga dan toma Desa Yosenegoro.

Mantan bupati Gorontalo Bpk. Drs. H. David Bobihoe Akib, Msc, MM dalam penyampaiannya menghimbau agar warga masyarakat lebih meningkatkan keimanan dan ketaqwaan serta senantiasa memakmurkan mesjid.

“Kemeriahan kegiatan seperti ini harus kita jaga dan terus kita lakukan, karena dengan kegiatan seperti ini dapat memberikan kita pelajaran untuk saling membantu antar sesame,” ujarnya.

Drs. H. David Bobihoe juga mengharapkan agar kegiatan seperti ini menjadi ajang untuk silaturahmi serta saling menjaga keamanan dan ketertiban dalam bermasyarakat.

Penulis         : Fandi

Editor           : Irda

Publish         : Fandi

You may have missed