23 September 2024

Tingkatkan Ketaqwaan Kepada Allah SWT, Briptu Tommy Baca Al-Qur’an Bersama Aparat Desa

gorontalo.tribratanews.com – Polda Gorontalo, Ketaqwaan kita kepada Allah SWT harus terus kita tingkatkan, karena tujuan hidup kita adalah membawa bekal untuk kehidupan di akhirat nanti. Untuk meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT banyak cara yang bisa dilakukan mulai dari Shalat 5 Waktu, membaca Al-Qur’an, berzikir, berpuasa dan berbuat kebaikan lainnya.

Untuk itu dalam meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT, Bhabinkamtibmas Desa Timbulo Kec. Botupingge Kab. Bone Bolango, Briptu Tommy Sigit Poiyo juga menampilkannya dengan melaksanakan sambang Kamtibmas ke kantor desa sekaligus membaca Al-Qur’an bersama Aparat Desa setempat, Rabu 13 Februari 2019.

Dikesempatan yang penuh hikmat ini, terlihat anggota Bhabinkamtibmas bersama Aparat Desa begitu tawadu’nya membaca Al-Qur’an. Dan menurut Briptu Tommy, ia menjelaskan bahwa selain melaksanakan sambang Kamtibmas ke kantor desa, ia juga mengajak kepada aparat desa untuk mengaji bersama, karena dengan kita membaca Al-Qur’an maka kita seakan akan juga berbicara dengan maha pencipta yaitu Allah SWT.

Tak lupa, Tommy menyampaikan bahwa kegiatan ini sangat baik dilaksanakan, selain dalam menjaga keimanan kita, membaca Al-Qur’an juga bisa membuat hati kita merasa nyaman dan tenteram.

“Diharapkan kegiatan seperti ini dapat terus berjalan, atau bahkan ditingkatkan, agar tali silaturahmi antar Polri dengan Aparat desa dapat terus terjaga,” ujarnya.

Dilain tempat, Kabid Humas Polda Gorontalo AKBP Wahyu Tri Cahyono, SIK mengatakan, Kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat baik, karena adanya Bhabinkamtibmas di desa selain dalam menjaga kondusifitas kamtibmas di desa, Bhabinkamtibmas juga bisa menyempatkan waktu untuk sama-sama bersama Aparat desa dalam membaca Al-Qur’an bersama, dan hal ini diharapkan dapat terus berkembang dan diikuti oleh Bhabinkamtibmas jajaran lainnya.

Penulis   : Fandi

Editor      : Irda

Publish    : Fandi

You may have missed