24 September 2024

POLWAN JUGA BISA JAGA KAMTIBMAS TETAP KONDUSIF

gorontalo.tribratanews.com – Polda Gorontalo, Mempunyai tugas dan tanggung jawab di era globalisasi yang semakin modern sekarang ini, tentunya tidaklah mudah bagi Polri, apa lagi tingkat kriminalitas kian hari kian meningkat. Walapun dia adalalah Polisi Wanita, namun itu tidak menjadi penghalang bagi seorang polwan untuk mengabdikan diri dan hadir di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan rasa aman terhadap mereka untuk melakukan aktivitasnya sehari-hari.

Memeberikan rasa aman untuk lebih meningkatkan kepercayaan masyarakat yang sudah semakin kritis terhadap tugas-tugas Polri, ini butuh keuletan dan strategi tersendiri bagi Polri untuk mewujudkanya. Apa lagi sekarang ini masyarakat di hadapkan terhadap pilihan untuk menentukan nasib bangsa indonesia, yakni pemilihan umum pileg dan pilpres 2019. Ini sudah menjadi tugas dan tanggung jawab Polri untuk wujudkan pileg dan Pilpres 2019 yang harus ada konflik dalam lingkungan masyarakat. Walaupun memiliki pandangan yang berbeda-beda dan berbeda paham, namun itu bukan jaminan bagi masyarakat untuk saling membenci terhadap satu sama lain.

Nah, ini menjadi pekerjaan rumah bagi Polri untuk mewujudkan pileg dan Pilpres yang aman dan sejuk sehingga akan lahirlah kedamaian di negeri tersebut.
Wujudkan semua itu, Minggu 17 Maret 2018, Brigadir Irni Yunista Kahar Babinkamtibmas Polsek Kwandang Polres Gorontalo jajaran Polda Gorontalo, temui warga binaannya di Desa Pontolo Kecamatan Kwandang. Polwan yang memiliki paras cantik ini, walapun ia hanya seorang wanita, itu bukanlah sebuah penghalang bagi dirinya untuk menjaga stabilitas keamanan terhadap warga binaannya.

Dengan memberikan salam sambil tersenyum, Irni berbaur di tengah-tengah masyarakat binaannya. Tidak mengenal tua dan muda, bagi Irni menjaga kamtibmas agar tetap kondusip, kita harus mampu mengajak dan menyampaikannya terhadap mereka, untuk bisa tetap tertib dalam menjalani aktivitasnya sehari-hari.

Terhadap warga binaannya Irni menyampaikan.
“dalam menghadapi pileg dan pilpres 2019 yang kurang beberapa hari lagi akan di selenggarakan, saya mengajak seluruh warga Desa Pontolo untuk bisa menjaga situasi di masing-masing lingkungannya tetap kondusip, marilah kita sukseskan pileg dan pilpres 2019. Untuk itu, kita harus tunaikan kewajiban kita dengan tidak menjadi warga yang Golpul, oleh karena itu saya mengharapkan, agar seluruh warga harus menentukan pilihan sesuai hati nuraninya masing-masing. Marilah kita jangan pernah berdoa kepada tuhan yang maha kuasa, agar kita dan bangsa ini selalu dalam lindungannya,”ajak Irni.

Penulis   : Iswan

Editor      : Irda

Publish    : Fandi

You may have missed