20 September 2024

Tolak Paham Radikalisme , Babinkamtibmas Bulota Sambang Kantor Kelurahan

Tribratanews.polri.go.id – Polda Gorontalo, Maraknya isu dan berita hoax tentang Radikalisme serta Sara petugas Bhabinkamtibmas  Kelurahan bulota Polsek Limboto melaksanakan sambang ke kantor kelurahan Bulota,Kamis siang (06/7/17).

Dalam kegiatan tersebut Babinkamtibmas mengajak untuk lebih peduli dan tidak apatis terhadap segala situasi dan kondisi yang berkembang dilingkungannya serta tanggap dalam melaporkan bilamana menemukan atau mengetahui adanya penyebaran paham-paham tersebut.

Babinkamtibmas berharap aparat desa dan warga berperan aktif dalam memberi informasi ke warga lainnya untuk tidak mudah terpengaruh dengan paham-paham yang dianggap radikal.

Babinkamtibmas juga berpesan agar Lurah Bulota tidak bosan – bosan untuk selalu mengecek warga baru atau pun yang keluar masuk di lingkungan masing-masing.

Bhabinkatibmas juga menghimbau kepada warga untuk tidak terpengaruh dengan pemberitaan di medsos sehubungan maraknya bahaya radikalisme, isis dan intoleran  serta berharap masyarakat menyampaikan informasi atau melaporkan kepada petugas bila menemukan adanya penyebaran paham tersebut.

Penulis         :Hardiyanti

Editor           : Umi Fadilah

Publish         : Hardiyanti

 

You may have missed