20 September 2024

Dialog Interaktif RRI, Polda Gorontalo Banyak Diapresiasi Masyarakat

Tribratanews.polri.go.id – Polda Gorontalo, Kabid humas Akbp Wahyu Tri Cahyono,SIK melaksanakan kegiatan dialog interaktif di RRI Kota Gorontalo dengan materi yang disampaikan adalah seputar kegiatan Polda Gorontalo dalam memperingati HUT Bhayangkara ke 71, Jum’at (07/07).

Dialog interaktif tersebut berlangsung selama 1 jam dan mendapat respon yang sangat baik dari para pendengar RRI. Terbukti dari banyaknya penelpon untuk berinteraktif dengan Narasumber, jumlah penelpon sebanyak 12 orang penelpon yang berasal dari berbagai wilayah kabupaten kota diseluruh Gorontalo dan masing- masing penelpon memberikan pernyataan, saran masukan  juga pertanyaan. Ada 12 pernyataan sikap apresiasi, 3 Saran serta 15 pertanyaan.

index

Dari pernyataan yang disampaikan dari para penelpon, mereka menyampaikan apresiasi yang luar biasa atas kinerja Polri khususnya Polda Gorontalo bahkan sebagian masyarakat merespon baik atas program Kapolda Gorontalo yang berupaya mewujudkan SPN di Gorontalo.

Dari beberapa penelpon juga menyampaikan keluhan terkait perilaku-perilaku anggota Polri saat melaksanakan tugas dilapangan dan sebagian lainnya para penelpon juga mempertanyakan berbagai hal terkait tugas-tugas kepolisian maupun kegiatan-kegiatan memperingati Hut Bhayangkara ke71.

Seluruh keluhan, pertanyaan maupun pernyataan sudah dijawab oleh Kabid Humas dan pada kesempatan tersebut Kabid humas juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas sekaligus memberikan informasi kepada seluruh masyarakat Gorontalo untuk bisa bergabung dalam acara Funbike, pengobatan gratis, sunatan massal yang diselenggarakan oleh Polda Gorontalo pada hari minggu jam 06.00 wita serta upacara puncak pada hari Senin tanggal 10 Juli 2017.

Penulis         : Wahyu Tri Cahyono

Editor           : Umi Fadilah

Publish         : Fandi

You may have missed