20 September 2024

Mengenal Penyakit Kaki Gajah, Bhabinkamtibmas Hadiri Sosialisasi Dari Puskesmas Kabila

Tribratanews.polri.go.id – Polda Gorontalo, Penyakit kaki gajah / Filariasis adalah penyakit infeksi yang bersifat menahun, yang disebabakan oleh cacing Filaria dan ditularkan oleh nyamuk.

Bertempat di kantor desa toto selatan telah berlangsung kegiatan sosialisasi penyakit kaki gajah sekaligus pengobatan gratis yang diselenggarakan oleh dinas kesehatan prov Gorontalo. Kamis (20/7)

Turut Hadir dalam kegiatan tersebut yaitu Dr. Margareth S Pereira puskesmas Kabila selaku pelaksana, Tim Kesehatan Puskesmas Kabila Sri Intan Simbuang, AMD Kep, Kader Kesehatan Pr. Hapsa Rasid, Bhabinkamtibmas Toto Selatan Aipda Samin Monoarfa, Kepala Desa Toto Selatan Taufik Baladraf, Masyarakat Desa Toto Selatan -+ 30 orang.

Dalam sosialisasinya dr. Margareth S Pereira menyampaikan bahwa penyakit kaki gajah ditularkan dari seseorang yang darahnya mengandung anak cacing (mikrofilaria) kepada orang lain melalui gigitan nyamuk, dimana pada saat nyamuk mengisap darah orang tersebut mikrofilariapun ikut terhisap dan masuk kedalam badan nyamuk sehingga satu dan dua minggu kemudian mikrofilaria berubah menjadi larva dan ditularkan ke orang lain melalui gigitan nyamuk tersebut. Penyebab kaki gajah oleh cacing filarial yang hidup didalam tubuh manusia yang kemudian berkembang biak dalam tubuh dan dan menghasilkan jutaan anak cacing dan dapat bertahan selama 4-6 tahun dalam saluran getah bening (bagian tubuh yang melindungi kita).

Untuk tanda penyakit kaki gajah biasanya demam berulang – ulang selama 3-5 hari hilang apabila beristirahat dan muncul jika sipenderita bekerja  berat, pembengkakan di saluran getah bening sehingga terlihat bengkak  di daerah lipatan paha, ketiak yang tampak kemerahan panas dan sakit, timbul bisul  yang bisa pecah mengeluarkan nanah dan darah, serta pembesaran kaki, lengan, payudara, atau buah zakar “ Ujarnya dr. Margareth S Pereira

Dijelaskan juga bahwa untuk pencegahannya dapat dilakukan dengan cara meminum obat pencegahan penyakit kaki gajah sekali setahun, selama minimal 5 tahu, menghundari gigitan nyamuk dengan cara: menggunakan kulambu saat tidur, menggunakan obat nyamuk, menggunakan obat oles anti nyamuk, menutup fentilasi dengan kawat kassa serta menjaga kebersihan lingkungan

Kegiatan dilanjutkan dengan memberikan obat kepada masyarakat desa toto selatan.

Penulis         : Firdha

Editor           : Umi Fadilah

Publish         : Firdha

You may have missed