21 September 2024

DALAM RANGKA TINGKATKAN DISIPLIN PROKES GUNA CEGAH DAN KENDALIKAN COVID-19, POLRES POHUWATO KEMBALI GELAR PATROLI KRYD BERSKALA BESAR

gorontalo.tribratanews.com –Polda Gorontalo, Dalam Rangka Patroli Rutin Yang Di Tingkatkan (KRYD) berskala besar, aparat gabungan Polres Pohuwato Bersama Kodim 1313 Pohuwato melaksanakan patroli KRYD dalam rangka percapatan penanganan covid-19 di wilayah Kabupaten Pohuwato. Rabu (17/11/2021)

Operasi tersebut dipimpin oleh Kasubbag Pers Polres Pohuwato Iptu Joko Suwiknyo didampingi Kasubbag Dalgar, KSPKT dan KBO Sabhara serta diikuti oleh personil Polres Pohuwato dan Personil Kodim 1313 Pohuwato dengan sasaran kepada masyarakat maupun pemilik tempat usaha yang tidak mematuhi prokes.

Disela-sela Kegiatan patroli saat dikonfirmasi Kasubbag Pers Iptu Joko Suwiknyo mengatakan bahwa patroli tersebut berdasarkan surat perintah Kapolres Pohuwato dalam pelaksanaan patroli rutin berskala besar Nomor : Sprin / 858 / XI / Ops.2 / 2021 dan sprin KRYD berskala kecil Nomor: Sprin / 855 / XI / OPS.2. /2021. Dimana pelaksanaan patroli tersebut digabung dalam 1 tim patroli.

“Pelaksanaan patroli ini sebagai upaya untuk memutus mata rantai Covid-19 di wilayah Kabupaten Pohuwato serta Menghimbau secara humanis kepada warga yang sedang beraktivitas agar selalu menerapkan protokol kesehatan dan menggunakan masker saat berada diluar rumah,” ungkap Iptu Joko

Joko juga menjelaskan bahwa pihaknya mulai bergerak menuju warung makan yang berada di Desa Marisa Utara tepatnya di warung makan bunda azwa. “Tim patroli memberikan himbauan kepada pemilik maupun pengunjung agar selalu taat protokol kesehatan saat beraktifitas sehari-hari seperti menggunakan masker dan menghindari kerumunan,”jelasnya

“Langkah pencegahanpun dilakukan Aparat gabungan terdiri personil TNI/Polri memberikan himbauan terkait penerapan prokes kepada masyarakat yang sedang berjualan serta pengendara yang lewat bahwa masker jadikan kebutuhan sehari-hari guna mencegah penyebaran covid-19 walaupun peningkatan covid-19 di Provinsi Gorontalo menurun namun tidak memungkinkan akan terjadi lonjakan lagi, untuk itu perlu upaya yang maksimal dalam bidang pencegahan,” lanjut jelas Iptu Joko

Kasubbag Pees juga menghimbau kepada pengguna jalan menggunakan alat pengeras agar selalu berhati-hati dan kurangi kecepatan dimana adanya pengaduan masyarakat terkait pengendara R2 mengendarai melebihi batas kecepatan

“Pelaksanaan patroli gabungan KRYD tersebut merupakan bentuk sinergitas TNI/Polri dalam mendukung program pemerintah dalam penerapan disiplin protokol kesehatan,” tutupnya

Penulis : Randi

Editor : Nofita

Publish : Randi

You may have missed