26 September 2024

Respon Keluhan Masyarakat, Samapta Polda Gorontalo Lakukan Pengaturan Arus Lalu Lintas di Pasar Tenilo

gorontalo.tribratanews.com – Polda Gorontalo, Minggu (26/03), Samapta Polda Gorontalo melalukan pengaturan arus lalu lintas di pasar Tenilo. Kegiatan tersebut dilakukan sebagai respon terhadap adanya laporan dari warga sekitar yang menyatakan adanya pengunjung parkir sembarangan, sehingga membuat kemacetan yang panjang.

Pelaksanaan pengaturan arus lalu lintas kali ini dipimpin langsung oleh Ipda Jirzy Chaerul Fuady, S.Tr.K didampingi 5 anggota Samapta Polda Gorontalo lainnya.

Tampak dalam kondisi hujan deras, personel Samapta tetap melakukan pengaturan arus lalu lintas dengan melakukan penertiban terhadap pengunjung pasar tenilo.

“Walaupun dalam kondisi hujan, personel Samapta tetap melakukan pengaturan lalu lintas, dimana hal ini untuk mencegah adanya kemacetan panjang di sekitar lokasi pasar tenilo,” ucap Ipda Jirzy Chaerul Fuady.

Lanjut Jirzy, setelah dilakukan pengaturan arus lalu lintas, kondisi arus lalu lintas di pasar tenilo kembali lancar. Dimana diharapkan dengan adanya kegiatan ini masyarakat semakin sadar akan pentingnya berlalu lintas.

“Kita berharap dengan dilakukannya pengaturan lalu lintas ini, kemacetan panjang yang sering dikeluhkan masyarakat ini dapat di Minimalisir, dan masyarakat akan sadar tentang pentingnya berlalu lintas yang baik,” imbuhnya.

You may have missed