21 September 2024

Menjaga Kondusifitas Daerah Pada Pemilu Serentak 2024, Kapolda Gorontalo Hadiri Rakor Forkopimda Diperluas

Kapolda Gorontalo Irjen Pol Drs. Angesta Romano Yoyol M.M hadiri rapat Forkopimda di perluas yang di laksanakan di GPCC Kota Gorontalo, Senin 10/7/2023.

Pada kesempatan tersebut Kapolda Gorontalo di dampingi Dir Krimum dan Dir Intel Polda Gorontalo.

Rapat ini membahas tentang tahapan kesiapan dan pelaksanaan Pemilu 2024 dan khususnya pemilihan di Provinsi Gorontalo.

Rapat Forkopimda itu dilaksanakan guna mendukung kondusifitas daerah menjelang Pemilu serentak tahun 2024. Dalam kegiatan tersebut juga dibuka langsung oleh Penjabat Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya.

” Penyelenggaraan Pemilu baik itu Pemilukada atau Pemilihan Presiden tentunya di perlukan kerja sama antar instansi. sehingga pada pelaksanaan dapat berjalan dengan baik,” katanya.

Penjabat Gubernur Ismail Pakaya juga berharap melalui Rakor tersebut akan mendapatkan informasi mengenai kesiapan dan perkembangan Politik menjelang tahapan Pemilu 2024.

Pada kesempatan yang sama pun Kapolda Angesta Romano Yoyol menyampaikan bahwa Polda Gorontalo akan bekerja sama dengan stakeholder yang ada di Gorontalo terutama dalam mensukseskan pelaksanaan Pemilu 2024.

” Bersinergi bersama stakeholder adalah bagaimana penyelenggaraan Pemilu itu sesuai dengan apa yang di harapakan dan pada intinya Polri khususnya Polda Gorontalo siap melaksanakan, mendukung dan mengamankan penyelenggaraan Pemilu 2024,” ujarnya.

Penulis : Karim

You may have missed