24 September 2024

Cegah Gangguan kamtibmas, Samapta Polda Gorontalo Bina Remaja Yang Kedapatan Miras

gorontalo.tribratanews.com – Polda Gorontalo, Dalam upaya mencegah tindak pidana sekaligus menciptakan situasi Kamtibmas, Samapta Polda Gorontalo secara masif melaksanakan kegiatan patroli kota presisi di wilayah Kabupaten/Kota Gorontalo, Minggu 20 Agustus 2023.

Direktur Samapta Polda Gorontalo Kombes Pol. Moh. Zamroni, SIK melalui Ipda Jirzy Chaerul Fuady, S.Tr.K selaku perwira yang memimpin jalannya patroli mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan Samapta Polda Gorontalo ini merupakan tindak lanjut langkah kepolisian dalam mencegah adanya gangguan Kamtibmas

“Kita harapkan, dengan kegiatan patroli ini masyarakat akan merasa aman, terlebih dalam mencegah terjadinya tindak pidana, khususnya di wilayah hukum Polda Gorontalo,” kata Jirzy.

Dikatakan Ipda Jirzy, saat melaksanakan patroli, petugas mendapati sekelompok muda mudi yang sedang tongkrong sambil mengkonsumsi Miras dan waktu menunjukkan sudah larut malam.

“Saat ditemui, mereka sedang asyik pesta Miras, olehnya mereka langsung diberikan pembinaan berupa tindakan push up dan Miras yang dikonsumsi mereka dibuang oleh petugas,” ujarnya.

Atas kejadian ini, Ipda Jirzy berharap kepada seluruh orang tua agar selalu meningkatkan pengawasan terhadap putra putrinya. 

“Kita harapkan para orang tua meningkatkan peran sertanya dalam mengawasi anak-anaknya, Jangan sampai menyesal nantinya apabila terjadi hal yang tidak diinginkan,” tandasnya.

You may have missed