21 September 2024

Personel Polda Gorontalo Gencar Lakukan Patroli Pasca Unjuk Rasa Anarkis di Kab. Pohuwato

gorontalo.tribratanews.com Pasca unjuk rasa anarkis di Kab. Pohuwato personel Polda Gorontalo yang terlibat dalam Bantuan Kendali Operasi (BKO) melakukan upaya proaktif dalam mencegah potensi gangguan keamanan dengan melaksanakan kegiatan patroli sore. Rabu (18/10).

Ipda Kevin Rosaldo Aritonang, S.Tr.K selaku ketua tim patroli menyampaikan bahwa tindakan ini merupakan upaya bersama dalam mengamankan Kab. Pohuwato yang beberapa waktu belakangan mengalami ancaman terhadap ketertiban umum.

“Patroli BKO yang dilakukan secara rutin merupakan strategi proaktif untuk meminimalisir potensi tindak kriminalitas dan menghadirkan rasa aman bagi masyarakat Pohuwato.” tambahnya.

Lebih lanjut, patroli tersebut turut dilengkapi dengan sosialisasi kepada masyarakat tentang pentingnya peran serta aktif dalam menjaga keamanan lingkungan. Hal ini bertujuan untuk melibatkan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

“Pendekatan komunitas dan upaya kolaboratif antara kepolisian dan masyarakat menjadi kunci utama keberhasilan dalam mencapai tujuan bersama, yaitu mewujudkan lingkungan yang aman, nyaman, dan tenteram bagi setiap warga.” Ujarnya

Kemudian, Muhammad Kafin Adlan juga menambahkan bahwa patroli sore ini menyisir kawasan PT. GSM Pohuwato, kantor Bupati Pohuwato dan kantor DPRD Pohuwato.

“Kami berharap, upaya ini dapat terus dilanjutkan dan ditingkatkan guna mewujudkan situasi keamanan yang berkelanjutan di wilayah Gorontalo khususnya Kab. Pohuwato.” tutup Alumni Akpol 2023.

Penulis : Nia

Publish : Karim

You may have missed