21 September 2024

Patroli KRYD Polres Bone Bolango Tingkatkan Keamanan di Masa Kampanye Pemilu

gorontalo.tribratanews.com, Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) yang semakin dekat, Kepolisian Resort (Polres) Bone Bolango gencarkan Patroli keamanan dan Ketertiban, (KRYD) guna memastikan kelancaran proses pemilihan dan meminimalisir potensi gangguan keamanan. Patroli tersebut melibatkan personel Kepolisian yang berjaga di berbagai titik strategis di wilayah Kabupaten Bone Bolango dan sekitarnya.

Dikatakan Kapolda Bone Bolango AKBP Mohamad Alli SIK, bahwa Patroli KRYD merupakan upaya konkret Polres Bone Bolango untuk menjaga situasi aman dan kondusif selama masa kampanye dan hingga hari pemungutan suara nanti. Dalam Patroli ini, Polisi fokus pada pengawasan kegiatan kampanye, pemberian edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya menjaga ketertiban, serta menangani potensi kerawanan yang mungkin muncul.

AKBP Ali juga menegaskan bahwa pihaknya akan bersikap tegas terhadap segala bentuk pelanggaran hukum yang terkait dengan Pemilu. “Kami siap mengambil tindakan hukum terhadap siapapun yang mencoba mengganggu keamanan dan ketertiban saat pelaksanaan Pemilu,” katanya.

Selain itu, Polres Bone Bolango juga menjalin kerjasama dengan berbagai pihak terkait, termasuk Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), untuk memastikan pelaksanaan pemilu berlangsung dengan lancar dan adil.

Tak hanya itu Masyarakat pun diajak untuk turut berperan aktif dalam menjaga ketertiban selama masa kampanye dan pemungutan suara. Dengan bersama-sama menjaga keamanan, diharapkan Pemilu di Provinsi Gorontalo dapat berjalan sesuai aturan dan menghasilkan pemimpin yang dipilih secara demokratis.

” Patroli KRYD Polres Bone Bolango menjadi salah satu langkah strategis dalam memastikan Pemilu berjalan dengan aman dan damai, sehingga suara rakyat khususnya di Bone Bolango dapat diwujudkan dengan maksimal dan sesuai dengan aspirasi masyarakat,” ujarnya.

Penulis : Karim

Publish : Karim

You may have missed