22 September 2024

Kesigapan Polwan Samapta Polda Gorontalo Lakukan Pengaturan Lalu Lintas di Depan Sekolah

gorontalo.tribratanews.com – Polda Gorontalo, Sebagai bentuk pelayanan prima kepolisian, personel Polwan Samapta Polda Gorontalo turut dilibatkan dalam tugas pengaturan lalu lintas di pagi hari.

Salah satunya seperti yang dilakukan personel Polwan di depan MA Alkhairat Kota Gorontalo, yang dipimpin oleh Ipda Nailla Zahra Maharani, S.Tr.K yang turut membantu dalam kelancaran lalu lintas, Senin (06/05).

Kegiatan yang berlangung pukul 06.00 hingga pukul 07.00 ini diikuti dengan memberikan pelayanan menyeberangkan anak-anak sekolah.

Pengaturan ini ditujukan untuk mencegah kepadatan lalu lintas, sekaligus untuk membantu keberangkatan para pelajar.

Menurut Ipda Nailla, kegiatan pengaturan ini merupakan bagian dari pelayanan masyarakat. Dimana diharapkan dengan kegiatan ini dapat menumbuhkan ketertiban pengendara dalam berlalu lintas.

“Tidak hanya sekedar melakukan pengaturan lalu lintas, personel Polwan Samapta Polda Gorontalo juga hadir di sekolah memberikan edukasi maupun sosialisasi terkait bahaya kenakalan remaja,” imbuhnya.

You may have missed