21 September 2024

Perwira Samapta Polda Gorontalo Lakukan Pengecekan Personel Pengamanan Mako

gorontalo.tribratanews.com – Polda Gorontalo melaksanakan pengecekan rutin terhadap personel pengamanan Markas Komando (Mako) untuk memastikan kesiapsiagaan dan ketertiban, Jum’at (24/05). 

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ipda Kevin Rosaldo Aritonang, S. Tr. K, dan melibatkan seluruh petugas Samapta yang bertugas di Mako. Pengecekan ini bertujuan untuk memastikan bahwa setiap personel pengamanan menjalankan tugasnya dengan baik dan sesuai prosedur. 

“Kesiapsiagaan personel pengamanan sangat penting untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan Mako. Kami ingin memastikan bahwa setiap petugas dalam kondisi siap dan mematuhi aturan yang berlaku,” ucap Kevin. 

Selama pengecekan, dilakukan pemeriksaan terhadap kelengkapan peralatan, seperti senjata api, alat komunikasi, serta seragam dan atribut lainnya. Selain itu, petugas juga diperiksa kesiapannya dalam menjalankan tugas, termasuk pengecekan kesiapan fisik dan mental.

Ipda Kevin juga memberikan arahan kepada seluruh personel mengenai pentingnya disiplin dan kewaspadaan dalam menjalankan tugas pengamanan. 

“Setiap petugas harus selalu siap siaga dan waspada terhadap segala kemungkinan yang bisa mengancam keamanan Mako. Disiplin dan tanggung jawab adalah kunci utama dalam menjalankan tugas ini,” tegasnya.

You may have missed