20 September 2024

Upaya Nyata untuk Meningkatkan Keselamatan dan Ketertiban di Jalan Raya, Polwan Dit Samapta Polda Gorontalo Rutinkan Pengaturan Jalan Raya

gorontalo.tribratanews.com- upaya untuk membangun situasi jalan yang aman dan kondusif Polwan Dit Samapta Polda Gorontalo rutin lakukan pengaturan jalan raya. kegiatan ini salah satu kontribusi untuk membantu masyarakat dalam menjaga situasi wilayah tetap aman

Polwan Dit Samapta di Polda Gorontalo mengambil peran penting dalam mengatur jalan raya di berbagai titik strategis yang ada di kota Gorontalo.

” Pengaturan jalan raya ini bukan hanya sekadar tugas rutin, tetapi juga mencerminkan komitmen mereka dalam memastikan keselamatan pengguna jalan. Setiap hari, terlihat berdiri tegak di persimpangan jalan yang sibuk, membantu mengarahkan kendaraan dan memastikan arus jalan tetap lancar,” ujarnya.

Ipda Dhea Salsabila S.Tr.K mengatakan selain mengatur Polwan Dit Samapta Polda Gorontalo juga aktif dalam memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya mematuhi peraturan berlalu lalu lintas.

” Kami dari Direktorat Samapta Polda Gorontalo sering mengadakan kampanye keselamatan jalan, memberikan penyuluhan di sekolah-sekolah, serta berpartisipasi dalam berbagai kegiatan masyarakat untuk menyebarkan pesan betapa pentingnya keselamatan berkendara,” terangnya.

Di harapkan dengan keberaadaan Polwan dalam mengatur lalu lintas di Gorontalo membawa dampak positif yang signifikan bagi masyarakat sehingga pengguna jalan merasa lebih aman dan terjaga

” Melalui dedikasi dan kerja sama antara kepolisian dan masyarakat, semoga dapat warga di Provinsi Gorontalo bisa merasakan dampak positif yang signifikan dalam kehidupan sehari-hari,” imbuhnya.

Penulis : Karim

You may have missed