20 September 2024

Satuan Lalulintas Polres Gorontalo Bersama Purna PKS Sosialisasikan Patroli Keamanan Sekolah Di Tingkat SMA

gorontalo.tribratanews.com Guna meningkatkan kesadaran, serta pemahaman mengenai peran dan fungsi patroli keamanan sekolah, personel Kamsel Satuan Lalu lintas Polres Gorontalo bersama Purna PKS melaksanakan kegiatan sosialisasi di SMA Negeri 2 Limboto. Rabu (19/06).

Ipda Abdul Rahim, SH selaku Kanit Kamsel Polres Gorontalo menyampaikan bahwa pembentukan PKS adalah langkah strategis untuk memastikan lingkungan sekolah yang aman dan kondusif.

“Patroli Keamanan Sekolah bukan hanya tentang menjaga keamanan fisik, tetapi juga membangun rasa tanggung jawab dan kepedulian di antara para siswa,” ujarnya

Kemudian, Ipda Abdul Rahim, SH juga menyampaikan bahwa tujuan kedatangan personel bersama purna PKS guna memberikan gambaran praktis tentang bagaimana menjalankan tugas sebagai anggota patroli keamanan sekolah.

“Kami berharap dengan kehadiran purna PKS ini, siswa-siswi SMA Negeri 2 Limboto lebih termotivasi untuk ikut dalam pembentukan anggota patroli keamanan sekolah.” tambahnya.

Ditempat yang sama, salah satu Purna PKS juga berbagi cerita dan pengalaman selama menjadi anggota patroli keamanan sekolah.

“Saya merasa bangga bisa berbagi pengalaman dengan siswa-siswi di sini, menjadi anggota PKS memberikan banyak pelajaran berharga tentang disiplin, kepemimpinan, dan tanggung jawab,” tutupnya.

nia

You may have missed