20 September 2024

Buka Rakernis Biro SDM Polda Gorontalo, Irjen Pol Pudji : Wujudkan Sumber Daya Manusia Unggul Untuk Indonesia Emas 2024

gorontalo.tribratanews.com-Bertempat di Hotel Grand Q Kota Gorontalo Kapolda Irjen Pol Drs. Pudji Prasetijanto Hadi MH membuka Rakernis Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Polda Gorontalo yang bertujuan untuk mewujudkan SDM unggul dalam rangka mendukung visi Indonesia Emas 2024.

Acara tersebut turut dihadiri oleh Wakapolda, Irwasda serta para pejabat utama, kepala cabang PT. Asabri Persero Manado serta personel gabungan satker Polda Gorontalo yang mengemban fungsi SDM.

Dalam sambutannya, Kapolda Gorontalo menyampaikan tujuan kegiatan ini merupakan salah satu bentuk upaya bersama dalam rangka mewujudkan kepolisian negara republik Indonesia yang presisi unggul dan di cintai masyarakat. Selain itu sebagai mana di ketahui bahwa saat ini sudah masuk ke dalam revolusi industri 4.0 dan era society 5.0 yang di maknai dengan tingginya persaingan berbagai sektor yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.

” Polri dalam hal ini Polda Gorontalo membutuhkan ketersediaan sumber daya manusia yang memiliki kompetensi sesuai bidang tupoksi dalam mendukung capaian dan sasaran institusi,” katanya.

Tak hanya itu ketersediaan sumber daya manusia sangat di butuhkan karena di yakini bahwa ada rasio-rasio tertentu yang menjadi pedoman untuk penyelesaian suatu kegiatan ataupun pekerjaan, dan jumlah SDM sangat menentukan dalam perhitungan efektif dan efisiensinya penyelesaian suatu pekerjaan.

“Kita harus menyiapkan SDM yang tidak hanya berintegritas, tetapi juga kompeten dan adaptif terhadap perubahan zaman. Ini penting untuk menghadapi tantangan ke depan, terutama dalam mewujudkan Indonesia Emas 2024,” ujarnya.

Rakernis ini difokuskan pada beberapa agenda utama, di antaranya penguatan kompetensi personel melalui berbagai program pelatihan, peningkatan kesejahteraan anggota, serta implementasi teknologi informasi dalam manajemen SDM.

” Dengan digelarnya Rakernis ini, diharapkan Polda Gorontalo dapat lebih siap dalam menghadapi dinamika tugas dan tanggung jawab di masa mendatang. SDM yang unggul dan berdaya saing diyakini akan menjadi kunci utama dalam menciptakan keamanan dan ketertiban yang lebih baik, serta mendukung tercapainya tujuan nasional menuju Indonesia Emas 2024,” Imbuhnya.

Penulis : Karim

Copyright © Bid. Humas Polda Gorontalo 2024. | Newsphere by AF themes.