20 September 2024

WARUNG KOPI JADI TEMPAT MASYARAKAT CURHAT KE POLISI

gorontalo.tribratanews.com – Sabtu (24/08/24) Direktorat Binmas Polda Gorontalo khususnya Subdit Bintibsos melaksanakan kegiatan rutin Subdit yakni memberikan himbauan Kamtibmas Mobile dalam bentuk Kopi Bareng Dialogis, kali ini warkop yang dijadikan lokasi kegiatan bernama Rumah Tua, Warung Kopi yang beralamat di Jalan Wadipalapa Desa Tilote Kecamatan Tilango Kabupaten Gorontalo. 

Kegiatan yang dimulai Pkl. 16.00 Wita dibuka langsung oleh AIPDA Agususanto Palantu selaku MC, kemudian dilanjutkan sambutan oleh KAUR KEU Dit Binmas Polda Gorontalo IPDA Syarifudin Una, dan dilanjutkan sambutan oleh Anggota BPD yang mewakili Kepala Desa Bapak Radius Badjuka kemudian di lanjutkan sesi pertanyaan dan usul saran oleh masyarakat. 

Dalam sesi tersebut banyak masyarakat yang memberikan saran opini dan kiritikan terhadap kinerja Kepolisian khususnya Polda Gorontalo, sesi ini menjadi kesempatan masyarakat untuk mencurahkan isi hati atau dikenal sebutan Curhat. 

Tak ubahnya Giat Prioritas Kapolri yakni Jumat Curhat, masyarakat menanyakan semua hal tentang Kamtibmas, termasuk tentang penanganan kasus yang sering diselesaikan di Desa oleh Bhabinkamtibmas. 

Turut hadir juga Bhabinkamtibmas Desa Tilote Briptu Zul Anjas, kegiatan berakhir pukul. 17.30 Wita dengan aman dan terkendali.

Copyright © Bid. Humas Polda Gorontalo 2024. | Newsphere by AF themes.