19 September 2024

Patroli Perintis Samapta Polda Gorontalo Sambangi Anak Muda Yang Nongkrong

gorontalo.tribratanews.com – Dalam upaya meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat, Patroli Perintis Samapta Polda Gorontalo secara rutin menyambangi tempat-tempat berkumpul anak muda, terutama yang sering dijadikan lokasi nongkrong. Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah potensi gangguan keamanan dan mempererat hubungan antara polisi dengan komunitas muda, Sabtu (07/09) malam.

Selama patroli, personel Samapta Polda Gorontalo mengunjungi berbagai titik kumpul anak muda, seperti kafe, taman, dan area publik lainnya. Mereka melakukan dialog dengan para remaja, memberikan himbauan tentang pentingnya menjaga ketertiban, serta mengedukasi tentang dampak negatif dari kenakalan remaja dan perbuatan yang melanggar hukum.

“Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah terjadinya tindak kriminal dan gangguan Kamtibmas di kalangan anak muda. Kami ingin memastikan mereka merasa aman dan nyaman di lingkungan mereka sendiri serta memahami pentingnya peran mereka dalam menjaga keamanan,” ujar salah satu anggota Samapta Polda Gorontalo.

Selain memberikan himbauan, patroli juga melibatkan interaksi langsung dengan para remaja untuk membangun komunikasi yang lebih baik. Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari anak-anak muda, yang merasa lebih diperhatikan dan dihargai.

Dengan patroli perintis ini, Samapta Polda Gorontalo berharap dapat membina hubungan yang harmonis antara polisi dan masyarakat, serta menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi generasi muda.

Copyright © Bid. Humas Polda Gorontalo 2024. | Newsphere by AF themes.