18 September 2024

Bintara Remaja Angkatan 51 Tingkatkan Kemampuan melalui Latihan Dalmas

gorontalo.tribratanews.com – Dalam upaya meningkatkan profesionalisme dan kesiapan dalam menjalankan tugas pengamanan, Bintara Remaja Angkatan 51 Polda Gorontalo aktif mengikuti latihan Pengendalian Massa (Dalmas). Latihan ini bertujuan untuk memperkuat kemampuan personel dalam menghadapi situasi keramaian, unjuk rasa, dan potensi gangguan ketertiban lainnya, Sabtu (14/09).

Latihan yang digelar secara intensif ini melibatkan skenario simulasi pengendalian massa, dimana para Bintara dilatih untuk menghadapi berbagai situasi krisis dengan sigap, namun tetap sesuai dengan prosedur yang humanis dan terukur.

“Kemampuan pengendalian massa adalah salah satu keterampilan penting yang harus dimiliki oleh setiap anggota Polri, terutama para Bintara yang baru saja bergabung. Melalui latihan ini, kami memastikan mereka siap menghadapi tantangan di lapangan,” ujar salah satu instruktur latihan Brigadir Abdul Rahman Niuwa.

Para Bintara Angkatan 51 menunjukkan semangat tinggi dan kedisiplinan dalam menjalani latihan. Hal ini menjadi bekal penting dalam menjalankan tugas mereka, khususnya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di Gorontalo.

Latihan Dalmas ini juga menjadi sarana bagi Bintara Remaja untuk mengasah koordinasi, ketangguhan fisik, serta kemampuan dalam berkomunikasi dan bekerja sama dalam tim, yang sangat dibutuhkan dalam situasi pengendalian massa.

Copyright © Bid. Humas Polda Gorontalo 2024. | Newsphere by AF themes.