18 September 2024

Datangi MA Muhammadiyah Kota Gorontalo, Samapta Polda Gorontalo Berikan Penyuluhan Terhadap Para Pelajar

gorontalo.tribratanews.com – Samapta Polda Gorontalo kembali menjalankan program pendekatan preventif melalui kegiatan penyuluhan di sekolah-sekolah. Kali ini, tim Samapta mengunjungi Madrasah Aliyah (MA) Muhammadiyah Kota Gorontalo untuk memberikan penyuluhan kepada para pelajar tentang pentingnya menjaga keamanan, ketertiban, serta menghindari perilaku negatif seperti bullying dan kenakalan remaja, Senin (09/09).

Tampak tim Samapta Polda Gorontalo berinteraksi langsung dengan para siswa dan memberikan pemahaman mengenai pentingnya peran pelajar dalam menjaga keamanan di lingkungan sekolah maupun masyarakat. Penyuluhan ini juga membahas dampak dari perilaku negatif seperti tawuran, penyalahgunaan narkoba, hingga ancaman tindak kriminal yang sering melibatkan remaja.

“Kegiatan ini bertujuan memberikan edukasi kepada para pelajar agar lebih memahami pentingnya menjaga sikap dan perilaku yang baik. Kami juga mengajak mereka untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan sekolah,” ujar salah satu personel Samapta.

Selain itu, para pelajar juga diberikan wawasan tentang bahaya penyebaran hoaks di media sosial yang sering memicu keresahan di kalangan masyarakat, khususnya di kalangan remaja. Mereka diajarkan bagaimana memilah informasi yang benar dan melaporkan kepada pihak berwenang jika menemukan informasi yang mencurigakan.

Para siswa MA Muhammadiyah Kota Gorontalo menyambut positif kegiatan penyuluhan ini. Mereka menganggap bahwa kehadiran polisi di sekolah tidak hanya memberikan rasa aman, tetapi juga memberikan panduan berharga tentang bagaimana berperilaku dan bersikap baik di lingkungan sosial mereka.

“Kami jadi lebih paham pentingnya menjaga keamanan dan bagaimana menghindari hal-hal yang bisa merugikan diri sendiri dan teman-teman. Terima kasih kepada polisi yang sudah memberikan penyuluhan ini,” kata salah satu siswa.

Kegiatan penyuluhan seperti ini merupakan bagian dari upaya preventif Samapta Polda Gorontalo dalam menciptakan generasi muda yang lebih sadar akan hukum dan turut berperan dalam menjaga keamanan serta ketertiban di lingkungan sekitar mereka.

Copyright © Bid. Humas Polda Gorontalo 2024. | Newsphere by AF themes.