20 September 2024

Hadir di Rapat, Bhabinkamtibmas Bripka Subhan Berikan Pesan-Pesan Kamtibmas

Tribratanews.polri.go.id – Polda Gorontalo, Masyarakat sangat mendambakan kehadiran Polri dalam kehidupan bermasyarakat. Dengan hadirnya petugas Kepolisian, masyarakat akan merasa terlindungi dari berbagai macam bentuk persoalan maupun gangguan kamtibmas lainnya. Disamping itu, masyarakat akan lebih terbuka dan lebih dekat dengan Polri.

Hal ini dilakukan Bhabinkamtibmas Panua Jaya Bripka Subhan Muksin, dalam upaya mendekatkan diri kepada masyarakat yaitu dengan mengikuti rapat dan rangka evaluasi kinerja Pegawai ASN dan Honorer dilingkungan Kantor Kel. Siduan, Senin 02 Oktober 2017.

Pada kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas Bripka Subhan mengajak kepada seluruh peserta rapat yang didominasi oleh ibu-ibu ini agar di rumah dan lingkungan dimana kita tinggal harus bisa membaca situasi dan kondisi, guna mencegah / menangkal setiap kejadian yang akan muncul, terutama anak-anak kita harus selalu diawasi dan jagan bosan memberikan nasehat agar tidak terjerumus ke hal-hal seperti memakai narkoba, Miras, pergaulan bebas dan lain sebagainyai.

Tak lupa juga Bripka Subhan menghimbau kepada yang melaksanakan rapat agar juga mengantisipasi dengan paham radikalisme, karena paham radikal inilah yang akan mempecah belahkan persatuan kita, apabila kita salah menanggapinya.

Penulis         : Fandi

Editor           : Alfian

Publish         : Fandi

You may have missed