22 September 2024

Tutup Pelatihan, Wakapolda Gorontalo Himbau Personil Polda Gorontalo dan Polres Jajaran Tingkatkan Kewaspadaan

Tribratanews.polri.go.id – Polda Gorontalo, Senin 14 Mei 2018, pukul 16.00 Wita, Wakapolda Gorontalo Kombes Pol Drs. Jaya Subriyanto menutup secara langsung pelatihan Pelayan Perempuan dan Anak, Pelatihan Penangkapan, Pelatihan Bintara Pam Obvit, dan Pelatihan Patroli T.A 2018.

Dalam penutupan pelatihan ini, Wakapolda Gorontalo didampingi oleh Dir Pam Obvit Polda Gorontalo dan Ka SPN Polda Gorontalo, serta diikuti oleh seluruh peserta pelatihan.

Wakapolda Gorontalo dalam arahannya menyampaikan bahwa kegiatan yang telah dilaksanakan ini merupakan program rutin tahunan yang dilaksanakan oleh Polda Gorontalo dalam rangka meningkatkan kemampuan Personil Polda Gorontalo serta menyikapi perkembangan situasi yang terjadi di wilayah Provinsi Gorontalo saat ini.

“Walaupun waktu pelatihan terbatas yang hanya dilaksanakan selama 5 hari, namun dengan keterbatasan waktu yang ada telah diupayakan agar pelatihan ini dapat memberikan bekal yang berarti bagi para peserta untuk mampu melaksanakan tugas dan peran sesuai dengan tupoksinya masing-masing,” ujar Wakapolda.

Berkaitan dengan situasi Kamtibmas yang terjadi beberapa hari ini yang berkaitan dengan ancaman terorisme, Wakapolda meminta kepada seluruh anggota Polda Gorontalo dan Polres Jajaran kiranya dapat meningkatkan kewaspadaan terhadap terjadinya hal serupa di wilayah Provinsi Gorontalo, segera laporkan secara berjenjang jika menemukan adanya situasi yang berkembang di masyarakat berkaitan dengan terorisme terutama apabila ada oknum-oknum yang di duga pelaku teror di wilayah kita bertugas.

Sebelum mengakhiri sambutannya, Wakapolda Gorontalo mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi dan penghargaan kepada seluruh peserta pelatihan yang telah mengikuti kegiatan ini dengan penuh semangat dan antusias yang tinggi. “ini merupakan wujud kepedulian para peserta didalam meningkatkan kemampuan sumber daya manusia Polri khususnya dijajaran Polda Gorontalo.

Penulis : Fandi

Editor   : Mulyono

Publish : Fandi

You may have missed