21 September 2024

Peduli Generasi Muda, Bhabinkamtibmas Sambangi Anak-Anak Remaja

gorontalo.tribratanews.com – Polda Gorontalo, Guna menjaga situasi kamtibmas diwilayah binaannya Bhabinkamtibmas Desa Tanggilingo Kec. kabila Kab. Bone Bolango Bripka Irfan Husain melaksanakan DDS (Door Too Door System) ke warga binaan di Dusun 1 dan 3 Desa Tanggilingo. Kamis (22/11/2018)

Pada kesempatan tersebut bhabinkamtibmas Bripka Irfan Husain menyambangi remaja muda sekaligus memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada anak muda yang sedang kumpul untuk menjaga kamtibmas diwilayah tempat tinggal agar selalu aman dan kondusif. Selain itu Bripka Irfan Husain juga mengingatkan agar memasukan kendaran bermotornya didalam rumah guna mengantisipasi curanmor.

“Saya juga menghimbau kepada anak muda untuk tidak berbuat merugikan diri sendiri yaitu konsumsi minuman keras dan obat-obat terlarang yang dapat merusak mental mereka juga menghimbau agar para pemuda ini tidak terlibat dalam tindak kejahatan seperti pencurian maupun pencurian kendaraan bermotor. ” ujar Bripka Irfan

Tujuan dari Anggota polisi memberikan himbauan kepada para remaja ini sebagai bentuk pencegahan kenakalan remaja. Kemudian petugas memberikan pembinaan kepada para remaja supaya tidak melakukan hal yang melanggar hukum atau perbuatan yang dapat mengganggu ketertiban masyarakat. 

Selanjutnya Pemuda tersebut dihimbau melanjutkan kegiatan mereka dengan positif tanpa mengganggu ketertiban warga.

Ditempat lain, Kabid Humas Akbp Wahyu Tri Cahyono, SIK mengatakan Sebagai bhabinkamtibmas sudah merupakan kewajiban menyambangi warga binaan guna mendekatkan diri dengan masyarakat sehingga masyarakat merasa terayomi oleh Kepolisian dan bhabinkamtibmas menjadi mudah dalam mendapatkan informasi terutama menghimbau kepada anak remaja untuk menjauhi narkoba serta mengkonsumsi minuman keras,”ujarnya.

Penulis         : Firdha

Editor           : Risda

Publish         : Firdha 

You may have missed