gorontalo.tribratanews.com – Polda Gorontalo, berkaitan dengan pelaksanaan pemilihan umum 2019, kita harus bersyukur kepada Allah SWT karena Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden serta Pemilihan Legislatif bisa berjalan dengan lancar, aman dan terkendali, Ujar KH. Drs. Abdul Rasyid Kamaru selaku hakim agama/Qadhi Provinsi Gorontalo kepada Personel Bidang Hubungan Masyarakat saat melaksanakan testimoni pasca Pemungutan Suara pada Pemilu 2019.
KH. Drs. Abdul Rasyid Kamaru mengatakan, Ini bisa terjadi pertama karena Rahmat dan berkah dari Allah SWT. Suksesnya Pemilihan Umum yang kemarin itu karena tingkat partisipasi dari pemilih atau masyarakat mendatangi TPS, dan pada Pemilu ini terkesan sangat aman dan nyaman karena aparat keamanan yang melaksanakan pengamanan di setiap tahapan pada Pemilu 2019.
Ia menambahkan, bahwa saya sangat berterima kasih yang sebesar besarnya kepada pihak keamanan yang dalam hal ini TNI-POLRI yang sudah bekerja keras semaksimal mungkin untuk menjaga dan mengawal jalannya Pemilu 2019 yang aman dan kondusif di Indonesia.
“Kemudian Kepada masyarakat, dihimbau untuk tidak mudah terprovokasi dengan adanya isu-isu maupun berita-berita yang beredar di media sosial yang membuat persaudaraan dan kesatuan diantara kita terpecah belah, pilihan boleh beda, tapi jangan sampai tali silaturahmi dengan sesama jadi terputus,” himbau KH. Drs. Abdul Rasyid.
Penulis : Fandi
Editor : Irda
Publish : Fandi