20 September 2024

POLDA TEGUR MASYARAKAT GUNAKAN MASKER TIDAK SESUAI PROTOKOL KESEHATAN

gorontalo.tribratanews.com -Polda Gorontalo, Tertutupnya bagian wajah mulai dari hidung hingga mulut oleh masker, inilah cara yang terbaik mencegah penyebaran virus corona covid-19. Banyak orang yang menggunakan masker hingga viral di media sosial (MEDSOS) , bahkan ada yang menutup suluruh bagian wajahnya seperti ninja hatori yang ada dalam cerita film kartun. Namun demikian penggunaan masker yang berlebihan tak baik juga bagi kita, apalagi sat sedang melakukan aktivitas di jalan raya. Hal yang demikian itu tentunya dapat mengganggu pandangan kita saat sedang mengemudikan roda 2 (DUA) maupun roda 4 (EMPAT).

Nampak terlihat yang di lakukan Personil Polda Gorontalo dalam Operasi Kepolisian Aman Nusa II Etape ke V Selasa, 8 September 2020 di Kecamatan Telaga tepatnya depan Mako Polda Gorontalo.

Di dalam pelaksanaan Operasi Aman Nusa II Etape ke V terpantau puluhan pihak kepolisian yang di awasi oleh perwira pengendali (PADAL) Iptu Sri Julianti Lengkoano yang menjabat sebagai Ps. I SI Bpkb Dit Lantas Polda Gorontalo menegur bukan hanya para pengendara yang tidak menggunakan masker. Akan tetapi, yang menggunakan masker sekaligus di tegur. karena mereka menggunakan masker tidak benar. Masker di gunakan hanya menutupi bagian mulut saja, sedangkan bagian hidup tidak tertutup sama sekali. Ini merupakan wujud nyata betapa perhatiannya Polri akan keselamatan warga masyarakat di tengah-tengah pandemi. Saat itu juga Julianti dan kawan-kawan membetulkan sambil memberikan himbauan mengenai protokol kesehatan tentang kebiasaan baru yang telah dicanangkan oleh pemerintah pusat maupun pemerintah daerah setempat.

“gunakannlah masker bapak dan ibu dengan benar dengan menutupi wajah bagian hidung dan mulut. Masker yang harus kita gunakan pun harus sesuai dengan standar protokol kesehatan, agar penularan virus corona dapat kita cegah dengan baik. Setiap saat jidat dan dagu kita bisa berkeringar. Sehingga kuman dengan mudah dapat menempel, dan akibatnya dapat terhirup oleh kita di mana masker yang kita gunakan tidak benar,”ungkap wanita kelahiran Kwandang ini.

Penulis       : Iswan

Editor          : Mutiara

Publish       : Randi

You may have missed