21 September 2024

Tak Cukup Wilayah Kota, Polda Gorontalo Pun Disiplinkan Masyarakat Kabupaten

gorontalo.tribratanews.com -Polda Gorontalo, Dalam Menekan dan mengendalikan covid-19, semakin membakar semangat para Satgas gabungan Polda Gorontalo, TNI dan Satpol PP Provinsi Gorontalo dengan melakukan Pengawalan ketat aktivitas masyarakat melalui Operasi Aman Nusa II, Jum’at 12 Februari 2021 jam 09.30 wita di Jalan Tran Sulawesi KTL Telaga Kabupaten Gorontalo.

Merahnya kalender yang menandakan libur Nasional, tidak menurunkan rasa peduli terhadap keselamatan masyarakat. Para petugas gabungan ini, terus dan terus melakukan berbagai macam himbauan terkait dengan kedisiplinan protokol kesehatan.

Disini masyarakat dapat merasakan begitu besarnya perhatian pemerintah dan pihak keamanan Polri maupun TNI. Mudah-mudahan dengan Langkah-langkah seperti ini, dapat menggugah hati warga Kabupaten sekira bisa lebih patuh terhadap protokol kesehatan. Sebagaimana di sampaikan oleh Ipda Alvan Fauzan selaku KUKI I Satgas Pencegahan Covid-19.

“melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat, adalah tugas pokok kami sebagai aparat. Namun seberapa besar mengendalikan penularan Covid-19, itu kami serahkan lagi kepada masyarakat. Karena tanpa rasa peduli terhadap kedisiplinan, covid-19 tidak dapat kita tangani. Oleh karena itu, dengan kerendahan hati saya mewakili seluruh rekan-rekan yang bertugas. Marilah kita gunakan protokol kesehatan sebagai pakaian kita sehari-hari agar terhindar dari wabah yang tak mengenal siapa yang akan jadi sasarannya,”imbau Alvan.

Untuk hal ini, dalam ruang berbeda Komisaris Besar Polisi Wahyu Tri Cahyono, Sik selaku Kabid Humas Polda Gorontalo juga memberikan penjelasannya.

“terhadap kedisiplinan protokol kesehatan, kita tidak perlu merasa malu seperti menggunakan masker saat berada diluar rumah. Justru hal yang demikian dapat mempercepat penanganan virus Corona di lingkungan kita masing-masing. Marilah kita segera menyadari bahwa, masyarakat yang cakap adalah yang selalu patuh terhadap protokol kesehatan,”terang Wahyu.

Penulis : Iswan

Editor. : Heri

Publish : Randi

You may have missed