21 September 2024

Jamin Keselamatan Masyarakat Dari Covid-19, Polda Gorontalo Terapkan Protokol Kesehatan

gorontalo.tribratanews.com -Polda Gorontalo, Aparat Kepolisian Polda Gorontalo terus menjamin kenyamanan dan keselamatan masyarakat di wilayah hukumnya dengan melakukan berbagai upaya seoptimal mungkin dalam menggelar operasi aman nusa II guna memutuskan mata rantai penularan Covid-19.

Juga saling bersinergi dalam menggelar penerapan protokol kesehatan bersama unsur TNI dan Satpol PP Provinsi Gorontalo, Personil Polda Gorontalo tarus gencar dalam mendisiplinkan masyarakat di kawasan Jalan Palma Kota Gorontalo Selasa, 16 Februari 2021 jam 09.00 wita

Ipda Bowo selaku KUKL II satgas pencegahan dan pengendalian Covid-19 dalam kesempatan tersebut, memberikan edukasi-edukasi penting terhadap warga masyarakat tentang tata cara mencegah dan menjaga diri kita terhidar dari virus corona.

“intinya dalam menerapkan pola hidup di masa pandemi, kita harus merubah dulu cara fikir atau pandangan kita terhadap covid-19. Virus ini sangat berbahaya terhadap keselamatan diri kita. Kapan dan dimanapun dia dapat mengancam kesehatan seluruh warga Kota Gorontalo. Hanya dengan kedisiplinan terhadap protokol kesehatan para warga mudah mencegah penularannya. Satu hal ini yang harus segera kita tanamkan dalam jiwa kita semua. Maka dalam kesempatan ini, saya mengajak masyarakat untuk membangun rasa kepedulian yang setinggi-tingginya terhadap protokol kesehatan,”imbau Bowo.

Komisaris Besar Polisi Wahyu Tri Cahyono, Sik selaku Kabid Humas Polda Gorontalo dalam ruang berbeda menambahkan.

“sambil menunggu berakhirnya masa pandemi covid-19, masyarakat di harapkan lebih membentuk jati dirinya menjadi warga yang lebih taat hukum. Jika kedisiplinan protokol kesehatan sudah berjalan sesuai yang di harapkan, Insya Allah kita tidak perlu takut terhadap penularan Covid-19. Virus tersebut sangat tidak menyukai lingkungan yang bersih dan selalu menerapkan protokol kesehatan,”ucap Wahyu

Penulis : Iswan

Editor : Heri

Publish : Randi

You may have missed