21 September 2024

Patroli KRYD Polsek Kota Timur, Ajak Pengunjung dan Pemilik Cafe Tetap Disiplin Prokes

gorontalo.tribratanews.com – Polda Gorontalo, Kepatuhan dan kedisplinan dalam penerapan protokol kesehatan masih menjadi salah satu kunci untuk mencegah penyebaran dan penularan Virus Corona atau Covid 19 dan guna memastikan protokol kesehatan diterapkan secara disiplin dan patuh oleh semua pihak. Dimana hal ini juga Indonesia masih menghadapi pandemi COVID-19.

Menyikapi hal tersebut, Polsek Kota Timur Polres Gorontalo Kota secara rutin mengelar dan melaksanakan patroli KRYD ke tempat yang sering dijadikan tempat nongkrong warga (Cafe) sekaligus dialogis bersama warga untuk mensosialisasikan tentang protokol kesehatan.

Dalam kesempatan itu, personel patroli Polsek kota timur menyampaikan pesan pesan Kamtibmas sekaligus mengajak pemilik usaha untuk dapat menerapkan protokol kesehatan ditempat usaha dan menyampaikan kepada warga untuk bersama sama tetap mematuhi protokol kesehatan dengan selalu memakai masker saat beraktifitas, karena pandemi saat ini masih belum berakhir.

Ditempat terpisah Kapolsek Kota Timur IPDA Imanuel Ivan Bagus Pratama Thabaa, S.Tr.K, patroli KRYD yang dilakukan personel ini tidak lain untuk memastikan warga tetap mentaati protokoler kesehatan guna untuk memutus mata rantai penyebaran Covid 19.

“Dengan adanya kegiatan seperti ini, kami sangat berharap masyarakat benar-benar sadar akan pentingnya protokol kesehatan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 sehingga kita bisa segera keluar dari pandemi ini,” Tambahnya.

Penulis : Fandi

Editor : Jenry

Publish : Karim

You may have missed