22 September 2024

Ops Keselamatan Otanaha 2023, Bagikan Stiker Keselamatan Terhadap Pengendara di Jalan Raya

gorontalo.tribratanews.com – Polda Gorontalo, Tak hanya menerapkan penegakan hukum bagi para pelanggar, Personel Gabungan Polda Gorontalo juga melakukan aksi humanis dalam Operasi Keselamatan Otanaha 2023.

Tampak di jalan raya yang berlokasi di wilayah Kabupaten Gorontalo membagikan stiker untuk mengingatkan keselamatan berlalu lintas. Petugas juga menempelkan stiker tersebut ke setiap kendaraan.

“Selain melakukan penegakan hukum, ada aksi humanis yang kita lakukan yakni dengan menempelkan stiker tentang keselamatan berkendara,” kata KA UKL 2 Ops Keselamatan Otanaha Kompol Lufti Amir, SH, Kamis (09/02).

Kompol Lufti menjelaskan, sebelum pelaksanaan operasi dimulai Jajaran Lalu Lintas Polda Gorontalo melakukan himbauan kepada masyarakat. Terkait operasi keselamatan yang akan berlangsung selama 14 hari kedepan mulai dari 07 – 20 Februari 2023.

Lanjut Lufti, Penempelan dan pembagian stiker kepada para pengendara, tujuannya tak lain untuk mengingatkan kepada masyarakat agar tertib berlalu lintas dengan harapan kecelakaan lalu lintas dapat dicegah.

“Pada saat operaso, kita juga menghimbau kepada masyarakat agar tertib berlalu lintas. Dengan adanya sosialisasi ini kami berharap angka kecelakaan lalu lintas di Provinsi Gorontalo dapat ditekan,” pungkasnya.

Penulis : Fandi

Publish : Karim

You may have missed