22 September 2024

BERI PEMBEKALAN LAT PRAOPS, AKBP RAKHMAT: LAKSANAKAN TUGAS SECARA PROFESIONAL DAN HUMANIS

Untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan personel yang terlibat dalam operasi Pekat Otanaha I-2023, Kabag Bin Ops Biro Ops Polda Gorontalo AKBP Rakhmat, S.I.K., M.H., memberikan pembekalan tentang SOP dan cara penindakan saat melaksanakan tugas operasi. Jumat, (17/3/23).

Operasi pekat jelang Bulan Suci Ramadhan tersebut, akan digelar dengan tujuan untuk menjaga kondusifitas serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat muslim yang menjalankan ibadah puasa selama Ramadhan.

Untuk diketahui bahwa Polda Gorontalo melaksanakan operasi Pekat Otanaha I-2023 mengusung tema “Melalui Lat Pra Operasi Kita Tingkatkan Profesionalisme Polri Dalam Rangka Pelaksanaan Operasi Kepolisian Kewilayahan Polda Gorontalo Pekat Otanaha I-2023”.

Akbp Rakhmat dalam arahannya menyampaikan, kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan secara serentak setiap tahun guna memberantas penyakit masyarakat seperti narkoba, perjudian, serta premanisme khususnya yang berada di wilayah hukum Polda Gorontalo.

“Kegiatan operasi pekat yang akan dilaksanakan ini untuk memberantas penyakit masyarakat guna menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif jelang bulan suci Ramadhan yang tinggal beberapa hari lagi kita laksanakan”, tuturnya

Pelaksanaan operasi Pekat lanjut Rakhmat, Polda Gorontalo dan Polres jajaran akan melaksanakan operasi selama sepuluh hari kedepan ini, mulai dari tanggal 20 Maret hingga 29 Maret 2023.

“Saya berharap selama pelaksanaan operasi yang akan dilaksanakan selama 10 hari dengan mengedepankan kegiatan penegakkan hukum, baik itu kegiatan preemtif dan preventif serta kegiatan fungsi operasional kepolisian lainnya, tetap dilakukan secara humanis dan mengedepankan 3 S (Senyum, Sapa, Salam)”,harap Akbp Rakhmat.

Penulis : Alex

Publish : Karim

You may have missed