25 September 2024

Selama Ramadhan, Samapta Polda Gorontalo Tingkatkan Patroli Pantau Situasi Kamtibmas 

gorontalo.tribratanews.com – Polda Gorontalo, Guna mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat selama bulan suci Ramadhan, personel Samapta Polda Gorontalo setiap harinya melaksanakan patroli dengan sasaran tempat ibadah dan tempat berkumpulnya masyarakat.

Seperti halnya patroli yang dipimpin oleh Aipda Wawan Olii bersama 9 personel Samapta yang tampak terlihat patroli di beberapa masjid di Kabupaten Gorontalo, Jum’at 7 April 2023.

Dalam kegiatan patroli rutin tersebut, Anggota Samapta melakukan patroli 
secara dialogis ke beberapa masjid memantau ibadah shalat tarawih serta memantau tempat-tempat yang rawan keramaian masyarakat. Hal tersebut dilakukan untuk mencegah terjadinya tindak pidana misalnya premanisme, curat, curas, curanmor.

Dir Samapta Polda Gorontalo, AKBP Moh. Zamroni, S.I.K mengatakan dengan kehadiran anggotanya dilapangan baik siang maupun malam dapat menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif.

“Patroli yang dilakukan harapannya bisa mencegah gangguan keamanan masyarakat dalam upaya pemeliharaan kamtibmas di wilayah Provinsi Gorontalo,” ungkap Zamroni.

You may have missed