24 September 2024

Buka Rakernis Logistik, Kapolda Gorontalo Ingatkan Karolog dan Kabaglog Polres Jajaran Persiapkan Sarpras Pengamanan Pemilu 2024 Dengan Baik

gorontalo.tribratanews.com – Polda Gorontalo, Kapolda Gorontalo Irjen Pol. Drs. Angesta Romano Yoyol, M.M Pagi di Ballroom City Mall Kota Gorontalo menghadiri sekaligus membuka Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Logistik T.A 2023.Selasa (29/8/2023).

Hadir dalam kegiatan Rakernis ini, antara lain Irwasda Polda Gorontalo, Para PJU, Para Kapolres, Perwakilan dari KPPN, KPKNL dan BPN selaku nara sumber serta para Kabag jajaran biro Logistik Polda Gorontalo, para Kasubbagrenmin dan operator jajaran, para Kabaglog Polres jajaran Polda Gorontalo.

Tema yang diangkat pada kegiatan Rakernis ini ” Logistik Polda Gorontalo yang Presisi siap mengawal tahapan Pemilu 2024, serta mengamankan agenda Nasional Tahun 2023 dalam rangka mendukung peningkatan produktifitas untuk transformasi yang inklusif dan berkelanjutan”.

Dalam arahannya, Kapolda Yoyol mengatakan peran dan fungsi logistik sangatlah penting dalam mendukung tugas-tugas di bidang operasional maupun pembinaan.

“Ada motto logistik yang sering kita dengar Logistik tidak memenangkan peran, tanpa logistik perang tidak dapat dimenangkan, hal ini menunjukkan pentingnya peran logistik dalam mendukung tugas-tugas Polri dalam memelihara Kamtibmas, menegakkan hukum serta memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat,” Terangnya.

Yoyol juga berpesan kepada seluruh kepala bagian logistik Polres jajaran agar mempersiapkan segala sesuatunya guna mendukung pengamanan Pemilu 2024.

“Kepada Karolog dan Kasubbaglog Polres jajaran agar mempersiapkan dukungan sarana dan prasarana dengan sebaik-baiknya, lakukan pemeriksaan seluruh perlengkapan pendukung pengamanan pemilu agar dalam kondisi siap, inventarisir kebutuhan sarpras yang diperlukan untuk kemudian dikoordinir oleh biro logistik polda dan diajukan ke Slog polri guna mendapatkan dukungan,” Jelasnya.

Terakhir Kapolda berpesan kepada para peserta Rakernis untuk dapat mengikuti Rakernis dengan baik dan tanyakan hal-hal yang belum jelas kepada para nara sumber yang hadir.

“Manfaatkan forum ini dengan sebaik-baiknya, dan jika belum jelas silakan tanyakan kepada nara sumber yang telah hadir,” imbuhnya.

Sementara itu Karolog Polda Gorontalo Kombes Pol. Wahyu Tri Cahyono,SIK mengatakan bahwa kegiatan Rakernis ini penting sebagai momentum konsolidasi dan koordinasi terkait bidang tugas logistik jajaran dan fungsi Subbagrenmin untuk Satker Mapolda.

“Selain ini sebagai tindaklanjut hasil Rakernis Slog Polri, melalui kegiatan ini kita inventarisir berbagai permasalahan logistik yang dialami oleh pengemban fungsi logistik baik di Satker Polda maupun Polres jajaran sekaligus konsolidasi guna mengecek kesiapan Polres jajaran dalam mendukung pengamanan Pemilu 2024,” Ungkapnya.

Lanjut Wahyu katakan dalam kegiatan Rakernis dirinya mengundang nara sumber dari KPPN, KPKNL dan BPN dengan alasan untuk memberikan wawasan dan pengetahuan sekaligus bertanya langsung kepada ahlinya terkait persoalan-persoalan logistik yang dihadapi di Satkernya masing-masing.

“Saat ini masih ada beberapa persoalan khususnya terkait pengamanan aset BMN yang dihadapi oleh Polres jajaran, oleh karenanya kita hadirkaan nara sumber terkait guna berdiskusi dan sharing informasi, sehingga permasalahan yang ada segera terselesaikan,” Tutupnya.

Dalam kegiatan Rakernis tersebut,Kapolda Yoyol memberikan secara simbolis  Laptop yang diterima dari Slog Polri kepada operator Simak dan Perwakilan Kapolsek untuk operasional Polsek.

You may have missed