23 September 2024

Samapta Polda Gorontalo Hadir Ditengah Warga Amankan Jalannya Car Free Day di Gor Nani Wartabone

gorontalo.tribratanews.com – Polda Gorontalo, personel dari Direktorat Samapta Polda Gorontalo terlihat bersiaga di area car free day  (CFD)  di kawasan Lapangan Stadion Merdeka Gor Nani Wartabone, Kota Gorontalo, Minggu (07/01). 

Kehadiran Samapta untuk memastikan masyarakat tetap merasa aman dan nyaman menjalankan aktivitas.

Dikatakan Direktur Samapta Polda Gorontalo Kombes Pol. Moh. Zamroni, SIK, kawasan CFD sangat ramai dikunjungi masyarakat, baik oleh pejalan kaki atau bersepeda. Kendati terik matahari menyinari kulit pagi itu, namun para pengunjung dari segala kalangan dan usia tampak menikmati aktivitas CFD pagi itu.

“Meskipun para pungunjung bersuka ria pagi itu, namun atifitas mereka tidak luput dari pantauan personel dari Samapta Polda Gorontalo. Sebahagian dari mereka berdiri dengan mengenakan seragam cokelat dan sebahagian lagi mengayuh sepeda mengitari area sambil berpatroli,” ucap Zamroni.

Lanjutnya, pagi itu Samapta Polda Gorontalo sudah berada di lokasi Car Free Day dalam rangka memberikan pengamanan dan kenyamanan kepada warga yang tengah memanfaatkan waktu akhir pekan untuk berolahraga.

“Kegiatan ini akan terus dilaksanakan dan ditingkatkan, sehingga kehadiran Polri dirasakan di tengah masyarakat. Diharapkan melalui kegiatan Car Free Day ini kedekatan polisi dengan masyarakat makin erat,” tukasnya.

You may have missed