22 September 2024

Tingkatkan Kompetensi, Bintara Remaja Polda Gorontalo Jalani Latihan Dalmas

gorontalo.tribratanews.com – Polda Gorontalo, Dalam upaya terus meningkatkan kompetensi dan kesiapan personel di lapangan, Direktorat Samapta Polda Gorontalo melaksanakan Latihan Pengendalian Masa (Dalmas) khususnya untuk para Bintara Remaja angkatan 50.

Pelaksanaan latihan Dalmas ini dipimpin langsung oleh Ipda Yudistira Salin, SH, dan diikuti oleh 103 personel yang dilengkapi dengan tameng, tongkat, dan perlengkapan Dalmas lainnya.

Ipda Yudistira menyampaikan bahwa latihan Dalmas dilaksanakan dengan tujuan utama untuk meningkatkan fisik para Bintara Remaja dan menanamkan disiplin yang tinggi dalam menjalankan tugas.

“Kegiatan latihan Dalmas ini juga sebagai persiapan dalam menghadapi situasi pengamanan, terutama dalam menghadapi unjuk rasa jika diperlukan,” ujarnya pada Selasa, 20 Februari.

Dalam latihan dasar ini, dikatakan bahwa ketegasan dan kekuatan fisik sangat diperlukan dalam menghadapi situasi di lapangan, terutama ketika menghadapi massa yang berpotensi tercipta.

“Melalui latihan ini, para Bintara Remaja akan dapat bertindak sesuai perintah komandan tanpa ragu-ragu, serta mampu melakukan pengamanan dan pembubaran massa dengan efektif dan efisien saat terjadi unjuk rasa,” tambahnya.

Latihan Dalmas ini menjadi wujud komitmen Samapta Polda Gorontalo dalam menjaga kesiapan dan profesionalisme personelnya dalam melaksanakan tugas pengamanan, khususnya dalam menghadapi situasi yang memerlukan pengendalian massa.

You may have missed