22 September 2024

Safari Jum’at Samapta Polda Gorontalo, Makmurkan Masjid Dengan Mengisi Khutbah

gorontalo.tribratanews.com – Polda Gorontalo, Dalam upaya memakmurkan masjid dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, personel Samapta Polda Gorontalo melaksanakan program Safari Jumat. Kegiatan ini tidak hanya mencakup pengisian khutbah dan sholat Jumat keliling, tetapi juga bersih-bersih masjid serta memberikan bantuan sosial kepada anak-anak panti asuhan.

AKP Candra Kusuma, selaku perwira yang memimpin kegiatan, menjelaskan bahwa program Safari Jumat merupakan inovasi Samapta Polda Gorontalo yang bertujuan untuk memakmurkan masjid di Provinsi Gorontalo. Setiap anggota Samapta Polda Gorontalo, dibagi ke beberapa masjid untuk menjadi imam dan mengisi khutbah Jumat.

“Dalam pelaksanaan Safari Jumat, personel kami dibagi ke beberapa masjid untuk menjadi imam dan mengisi khutbah Jumat. Hal ini dilakukan untuk memakmurkan masjid dan memberikan kontribusi positif kepada masyarakat,” ujar Iptu Jemmy.

Meskipun tugas sebagai anggota Polri tidak mudah, AKP Candra menekankan pentingnya melaksanakan kewajiban sebagai seorang muslim. “Kita memiliki tanggung jawab terhadap Sang Pencipta, dan itu merupakan tugas yang tidak boleh kita tinggalkan,” tambahnya.

Kegiatan Safari Jumat ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dan menunjukkan komitmen Samapta Polda Gorontalo dalam memberikan pelayanan dan kontribusi terbaik kepada masyarakat.

You may have missed