21 September 2024

372 Anggota Polda Gorontalo Hari Ini Naik Pangkat Setingkat Lebih Tinggi

gorontalo.tribratanews.com – Kapolda Gorontalo, Irjen Pol. Drs. Pudji Prasetijanto Hadi, M.H., memimpin upacara kenaikan pangkat bagi anggota Polda Gorontalo, Minggu (30/06/2024). Acara yang berlangsung di halaman Mapolda Gorontalo ini dihadiri oleh jajaran pejabat utama, para personel yang naik pangkat beserta keluarga.

Total dari personel yang naik pangkat yakni berjumlah 372 orang, terbagi dari 3 personel yang naik ke KOMBES, 3 ke AKBP, 2 ke KOMPOL, 5 ke AKP, 8 ke IPTU, 52 ke AIPTU, 19 ke AIPDA, 11 ke BRIPKA, 146 ke BRIGADIR, dan 89 ke BRIPTU.

Dalam sambutannya, Kapolda Gorontalo melalui Kabid Humas Polda Gorontalo, Kombes Pol. Desmont Harjendro A.P, S.I.K., menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat kepada anggota yang telah berhasil naik pangkat. Beliau menekankan bahwa kenaikan pangkat ini merupakan hasil kerja keras, dedikasi, dan loyalitas yang tinggi terhadap tugas dan tanggung jawab sebagai anggota Polri.

“Kenaikan pangkat bukanlah sebuah hadiah, melainkan sebuah pencapaian yang harus diiringi dengan tanggung jawab yang lebih besar. Saya berharap, dengan pangkat yang baru, rekan-rekan sekalian dapat semakin meningkatkan profesionalisme dan integritas dalam menjalankan tugas,” ujarnya.

Selain itu, dirinya juga mengingatkan bahwa tantangan tugas ke depan akan semakin kompleks, sehingga dibutuhkan kesiapan mental dan fisik yang prima serta kemampuan untuk terus beradaptasi dengan perkembangan situasi dan teknologi.

“Bapak Kapolda berpesan kepada seluruh anggota Polda Gorontalo, baik yang naik pangkat maupun yang belum, untuk terus menjaga semangat dan komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Kita harus bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Gorontalo, serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri,” tambahnya.

Upacara kenaikan pangkat ini diakhiri dengan pemberian ucapan selamat oleh Kapolda dan pejabat utama kepada anggota yang naik pangkat, serta foto bersama sebagai bentuk apresiasi dan kebanggaan.

Dengan adanya kenaikan pangkat ini, diharapkan anggota Polda Gorontalo dapat lebih termotivasi untuk memberikan kontribusi terbaiknya dalam menciptakan keamanan dan ketertiban di masyarakat. Kenaikan pangkat ini juga menjadi momentum bagi seluruh anggota untuk terus berinovasi dan meningkatkan kinerja dalam menghadapi tantangan tugas di masa mendatang.

Copyright © Bid. Humas Polda Gorontalo 2024. | Newsphere by AF themes.