20 September 2024

Waka Polda Gorontalo Perintahkan Tindak Lanjut Temuan Audit Taklimat akhir Tahap II tahun 2024

gorontalo.tribratanews.com Tim Audit Itwil I Itwasum Polri melaksanakan Taklimat akhir Wasrik Tahap II Tahun 2024 di Aula titinepo Mapolda Gorontalo, Kamis (28/06).

Dipimpin langsung oleh Wakil Kepala Kepolisian Gorontalo Brigjen Pol Simson, dan dihadiri oleh Pejabat utama Polda Gorontalo, serta Wakapolres Jajaran.

Mengawali sambutannya, Brigjen Pol Simson menyampaikan bahwa temuan yang bersifat krusial dalam audit kinerja ini, agar dapat ditindak lanjuti dan diperbaiki, sehingga pelaksanaan kegiatan fungsi operasional serta pembinaan lebih baik dimasa yang akan datang.

“Saya selaku Wakapolda Gorontalo memerintahkan seluruh Kasatker dan Kapolres jajaran untuk segera tindak lanjut perbaikan atas temuan yang telah disampaikan oleh tim Audit sesuai rekomendasi yang diberikan,” tambahnya.

Selain itu, Perwira tinggi pemilik dua bintang dipundaknya juga mengucapkan terima kasih kepada Irwasum Polri, Irwil I, Auditor Kepolisian utama tkt II, Itwasum Polri beserta tim yang telah meyelesaikan tugas Audit di jajaran Polda Gorontalo.

“Saya yakin, apa yang telah tim laksanakan adalah upaya dalam mendukung pelaksanaan program prioritas Kapolri bidang pengawasan untuk memberikan nilai tambahan bagi Polda Gorontalo guna mewujudkan Polri yang Presisi.” Ucapnya.

Ditempat yang berbeda, Kabid Humas Kombes Pol Desmont Harjendro A.P, S.I.K., M.T. mengatakan  bahwa kegiatan ini adalah fungsi kontrol dan kendali bagi penyelenggara mekanisme kerja organisasi.

” Audit secara rutin dilaksanakan sebagai aplikasi dari salah satu fungsi manajemen, yaitu fungsi kontrol dan alat kendali bagi penyelenggaraan mekanisme kerja organisasi yang memiliki arti penting dalam upaya meningkatkan kinerja organisasi.” tutup Kabid Humas.

nia

Copyright © Bid. Humas Polda Gorontalo 2024. | Newsphere by AF themes.