19 September 2024

UP Korps Rapor Kenaikan Pangkat 1 Juli 2021 Polre Boalemo

gorontalo.tribratanews.com – Polres Boalemo melaksanakan kegiatan korps rapor kenaikan pangkat 1 Juli 2021, Kamis (1/7/21)

Kegiatan tersebut dimulai pukul 08.00 Wita, yang berlangsung di lapangan terbuka depan Mako Polres Boalemo, Desa lamu Kecamatan tilamuta kabupaten Boalemo, dengan mempedomani protokol kesehatan yaitu tetap menjaga jarak dan dan memakai masker.

Yang bertindak sebagai inspektur upacara Kapolres Boalemo AKBP Ahmad pardomuan S.I.K., M.H, sebagai perwira upacara Kabag Ren AKP Abdul Rahman S. S.H dan sebagai bagai komandan upacara Kbo Lantas Ipda Maksin Buluati SH.

Para personil yang melaksanakan UKP terdiri dari Briptu ke Brigadir, Brigadir ke Bripka, Bripka ke AIpda, dan dari AIpda ke AIptu, dengan jumlah keseluruhan sebanyak 48 personil.

Dalam kegiatan upacara tersebut dihadiri oleh Wakapolres Boalemo Kompol Abdul Rachman S.E.,M.H, para Kabag, para Kasat, Para Kbo, Para Kanit, Para Kasi, serta diikuti oleh satu peleton personil sat Sabhara, satu peleton personel sat lantas, satu peleton personel gabungan Staf, satu pleton personil gabungan Reskrim Intel dan narkoba, yang berlangsung dengan aman dan lancar.

Kapolres Boalemo AKBP Ahmad pardomuan S.I.K.,M.H, melalui arahannya mengatakan :

Dengan di naikan pangkat setingkat lebih tinggi, kita harus lebih meningkatkan pengabdian kepada kepolisian negara repoblik indonesia ini.

Di organisasi kepolisian ini tidak mungkin dapat membuat kita kaya, namun itu bisa mencukupi kebutuhan kita sehari hari.

Naik pangkat ini tidak serta merta naik begitu saja tentunya ini di ukur dari pengabdian kita kepada institusi, sehingga di berikan penghargaan naik pangkat satu tingkat lebih tinggi.

Penulis. Hamzah

Publish Dimas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may have missed