20 September 2024

Kspolsek Wonosari Pimpin Giat, Bantu Masyarakat Terdampak Banjir

gorontalo.tribratanews.com – Polsek Wonosari Polres Boalemo melaksanakan kegiatan bakti sosial dalam rangka polsek peduli sesama, Selasa (15/11/22).

Kegiatan tersebut berlangsung di Desa Pangea Kecamatan Wonosari Kabupaten Boalemo yang di mulai Pukul 10.00 wita, dengan menurunkan beberapa personil Polsek wonosari yang di pimpin langsung oleh Kapolsek Wonosari Iptu Rais.

Bakti sosial tersebut, membantu warga masyarakat desa pangea tepatnya di dusun ampera, yang terdampak banjir pada hari minggu kemarin, dalam membersihkan rumah warga dari lumpur yang tertinggal akibat banjir yang melanda dusun tersebut.

Kapolres Boalemo AKBP Deddy Herman S.I.K mengatakan kegiatan tersebut sebagai bentuk kepedulian Polsek Wonosari Polres Boalemo terhadap warga yang terdampak banjir, “tuturnya”

Kapolsek wonosari Iptu Rais menambahkan kegiatan ini setidaknya untuk meringankan beban masyarakat dusun ampera dalam membersihkan lumpur di rumah warga tertinggal akibat banjir serta juga merupakan ajang polsek wonosari untuk menjalin hubungan silahturahmi dengan masyarakat dusun ampera kecamatan wonosari, “ungkap Kapolsek Berpangkat Dua Balak tersebut”

Penulis. Hamzah

Publish. M.Rahmad

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may have missed