20 September 2024

Sertijab 4 PJU Dan Satu Kapolsek Serta Pelantikan 3 PJU Di Lingkungan Polres Boalemo.

Tribrata news.gorontalo.polri.go.id Polres Boalemo melaksanakan kegiatan serah terima jabatan Wakapolres Boalemo, Kabag Sumda (kepala bagian sumberdaya), Kasat Binmas, Kasat Intel dan Kapolsek Wonosari serta pelantikan Kabag logistik, Kasat Reskrim, dan Kasat Lantas, Kamis (16/5/24).

Kegiatan tersebut di mulai pukul 08.00 wita, berlangsung di lapangan terbuka depan Mako Polres Boalemo Desa Lamu Kecamatan Tilamuta, Kabupaten Boalemo Gorontalo.

Pejabat yang melakukan serah terima jabatan yaitu Kompol Nasrul S.Sos pejabat lama Wakapolres Boalemo di serahkan kepada Kompol Afandi Nurkamiden S.E, Akp Junus Daud pejabat lama Kabag Sdm di serahkan kepada pejabat baru AKP Harun H Imran, Pejabat Lama Kasat Binmas AKP Harun H Imran di serahkan kepada pejabat baru Iptu Ikhtiar Suka S.I.P, pejabat lama kasat Intel Iptu Gatot Widodo S.H diserahkan kepada pejabat baru Iptu Maman M Datau dan Pejabat Lama Kapolsek Wonosari AKP Rais di serahkan kepada pejabat baru Iptu Surayi Timuran.

Serta Pejabat yang di lantik sebagai Kabag Log AKP Gunawan, Kasat Reskrim Iptu Saiful T Jakarta S.H, dan Kasat lantas Iptu Ridwan Mohamad Faisal S.Tr.K.

Dalam upacara tersebut yang bertindak sebagai Inspektur Upacara Kapolres Boalemo AKBP Sigit Rahayudi S.I.K, sebagai perwira Upacara Kabag Ren AKP Andan Bekti, dan sebagai Pemimpin upacara Iopda Ibrahim.

Kegiatan upaca tersebut di ikuti oleh peserta upacara 1 pleton PJU serta para perwira Polres Boalemo, 5 pleton Personil Polres Boalemo yang terdiri dari satuan fungsi dan bagian, satu regu pengurus bhayangkara cabang Boalemo.

Kapolres Boalemo AKBP Sigit Rahayudi S.I.K, mengatakan “kegiatan ini merupakan hal yang biasa dalam institusi Polri Polres Boalemo untuk penyegaran, Promosibjabatan serta untuk kepentingan kedinasan di dalam institusi Polri khususnya Polres Boalemo” ungkapnya

Admin Polres Boalemo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may have missed