18 September 2024

Tampung Keluhan Masyarakat, Kapolres Boalemo Melalui Jumat Curhat.

gorontalo.tribratanews.com – Polres Boalemo melaksanakan kegiatan Jumat Keliling dalam rangka mempererat hubungan silahturahmi antara personil Polres Boalemo dengan masyarakat Jamaah Mesjid Nurun Alanurin, Jumat (9/8/24).

Kegiatan Jumat Keliling ini rutin di laksanakan oleh Polres Boalemo dalam melakukan sholat bejamaah di mesjid Nurun Alanurin Desa Lamu Kecamatan Tilamuta Kabupatenp Boalemo Gorontalo.

Usai pelaksanaan Sholat berjamaah di lanjutkan dengan kegiatan Jumat Curhat untuk mendengarkan keluhan keluhan masyarakat terkait gangguan kamtibmas yang sering terjadi di lingkungan tempat tinggal jamaah mesjid, atau hal lain di luar pembahasan.

Kegiatan tersebut berlangsung di teras mesjid nurun ala nurin yang kegiatannya di mulai pukul 12.30 wita dan di hadiri oleh Kapolres Boalemo AKBP Sigit Rahayudi S.I.K, Wakapolres Boalemo Kompol Afandi Nurkamiden S.E, para Pju Polres Boalemo, Tokoh Agama, tokoh pemuda tokoh masyarakat serta beberapa personil Bintara Polres Boalemo.

Dalam curhatan tersebut masyarakat mengeluhkan terkait knalpot racing/brong yang sering mengganggu melintasi jalur trans desa lamu, serta masih adanya peredaran minuman keras di seputaran Desa Lamu.

Tanggapan Kapolres Boalemo terkait dengan persoalan knalpod racing “dari pihak Polres Boalemo dalam hal ini satuan lalulintas tidak henti – hentinya melakukan rajia dalam pemberantasan penggunaan knalpod racing, dan di harapkan kiranya masyarakat desa lamu dapat berpartisipasi untik tidak mengubah lagi kendaraan yangvsudah sesuai dengan standar pabrik”.

“Terkait miras Polres Boalemo melakukan razia minuman keras dan pada saat ini telah melaksanakan operasi pekat, serta Polsek jajaran Polres Boalemo melakukan kegiatan Kryd, untuk melakukan patroli sekaligus razia miras di wilayahnya masing – masing rutin setiap hari baik siang maupun malam” ungkap Kapolres.

Kapolres Boalemo menyampaikan himbauan jika ada keluhan dari masyarakat yang mungkin menjadi polemik di desa lamu tolong di laporkan ke polres Boalemo atau juga bisa di laporkan ke Bhabinamtibmas Desa Lamu.

Admin Polres Boalemo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.