20 September 2024

Tinjau Giat Vaksinasi Masal Di Kec Botumoito, Kapolres Boalemo Di Sambut Secara Adat

gorontalo.tribratanews.com, – Telah di laksanakan kegiatan Gerai Vaksinasi masal dalam rangka percepatan pelaksanaan vaksinasi n di wilayah kabupaten Boalemo, Kamis (23/9/21)

Kegiatan tersebut di mulai pukul 08.00 wita, yang berlangsung di lapangan depan kantor camat Desa Tutulo kecamatan Botumoito kabupaten Boalemo, dengan mempedomani protokol Kesehatan yaitu menjaga, mencuci tangan, memakai masker dan tidak berkerumun.

Dalam kegiatan tersebut Kapolres Boalemo bersama dengan Dandim 1313 Pohuwato, pada saat peninjauan langsung di tempat tersebut disambut, diterima secara adat oleh pemerintah kecamatan Botumoito.

Dimana penyambutan adat tersebut dinamakan tarian Langga, biasa di daerah tersebut pada jaman kerajaan dahulu, digunakan untuk menyambut raja ataupun orang penting yang datang ke tempat tersebut.

Adapun yang ikut hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Boalemo Dadang Wijaya S.I.K.,M.M, Dandim 1313 Pohuwato, Kepaladinas kesehatan kabupaten Boalemo, Kabag OPS Polres Boalemo, Kapolsek Botumoito, Danramil Botumoito, OPS Kab Boalemo, Tenaga kesehatan Dari Dikes Kabupaten Boalemo, Kepala Desa Sekecamatan Butu moito, tokoh Agama, Tokoh Adat, serta masyarakat kecamatan Botumoito yang di perkirakan kurang lebih 200 orang yang terdiri dari sejumlah masyarakat dan sejumlah siswa-siswi pelajar kelas 7 dan kelas 8 Baik dari SMA maupun SMK.

Kapolres Boalemo AKBP Dadang Wijaya S.I.L.,M.M, dalam sambutannya mengatakan, Mari sama sama kita melakukan vaksinasi agar kita sudah bisa, dapat melakukan aktivitas rutin sebagai mana bisanya.

Kegunaan dalam melakukan vaksinasi ini untuk meningkatkan imunitas tubuh kita agar tidak mudah terpapar Covid-19, namun sedianya jika terkena maka proses penyembuhan yang sudah di vaksin akan semakin Cepat.

Penulis. Hamzah

Publish. Dimas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may have missed