20 September 2024

Pencegahan Usia Dini, Kapolsek Bolango Bersama Bhabinkamtibmas Berikan Sosialisasi Bahaya Narkoba dan Pergaulan  Bebas

Tribratanews.polri.go.id –  Polda Gorontalo, Kenakalan remaja saat ini menjadi permasalahan serius yang harus dituntaskan. Pasalnya, remaja adalah salah satu tonggak penerus bangsa yang harus terus digiring untuk melakukan perlakuan positif sehingga menjadi tujuan utama diberikan penyuluhan dari orangtua, guru, dan tidak terkecuali Instansi Kepolisian.

Menyikapi hal tersebut, Kapolsek Bolango Iptu Gustin Kasim didampingi Bhabinkamtibmas desa Pilolaheya Bripka Ahludin Utina memberikan sosialisasi tentang Narkoba dan kenakalan Remaja kepada siswa di SMAN 1 Bulango Ulu desa Mongiilo Kec. Bulango Ulu Kabupaten Bone Bolango, tepatnya kepada siswa yang baru akan masuk ke kelas 1, Senin (17/07).

sosialisasi tersebut dilakukan untuk meningkatkan pembinaan kepada pelajar sehingga memiliki pengetahuan terkait bahaya narkoba dan kenakalan remaja yang harus dihindari.

Tak hanya itu, Iptu Gustin juga memberikan sosialisasi tentang Radikalisme dan Intoleransi budaya tertib berlalulintas dan pergaulan bebas, tata cara berlalu lintas di jalan, serta pendidikan karakter bangsa.

Penulis         : Fandi

Editor           : Umi Fadilah

Publish         : Fandi

 

You may have missed