19 September 2024

Reskrim Polres Bone Bolango Berhasil Amankan Pelaku Cabul Di Pulau Una-Una

Kepolisian Resor Bone Bolango (Polres Bonbol) berhasil mengamankan seorang pria yang diduga melakukan tindak pidana Pencabulan terhadap anak di wilayah Bone Bolango. Penangkapan oleh Tim Resmob Watawatanga Satuan Reserse Kriminal Polres Bone Bolango Polda Gorontalo dibantu oleh Tim Resmob Polres Tojo Una-una Polda Sulawesi Tengah. Kamis (17/3/2022) pukul 10.00 wita

Pelaku IAK seorang warga Ds. Tongkabo Kec. Togean Kab. Tojo Una Una Prov. Sulawesi Tengah diamankan saat berada di tempat kerjanya yakni di Pulau Una-una Provinsi Sulawesi Tengah.

Kasat Reskrim Polres Bone Bolango IPTU Mohamad Ariyanto, S.Tr.K, mengungkapkan bahwa Pelaku IAK sebelumnya dilaporkan atas dugaan pencabulan terhadap seorang anak yang terjadi wilayah Kabupaten Bone Bolango sekitar bulan Oktober tahun 2021, dan berdasarkan hasil penyelidikan pelaku IAK awalnya berada di Kabupaten Bone Bolango sudah berada wilayah Pulau Una Una Kec. Wakai Kab. Tojo Una Una Prov. Sulawesi Tengah.

 “berdasarkan hasil penyelidikan, hari Rabu kemarin tanggal 16 Maret 2022 Tim kami bergegas menuju ke Provinsi Sulawesi Tengah tepatnya di Kabupaten Tojo Una-una, dengan menempuh jalur darat selama 19 jam lamanya, setibanya di Kabupaten Tojo-una-una Tim Resmob Watawatanga langsung berkoordinasi dengan Tim Resmob Polres Setempat” jelas Kasat Reskrim

 “dengan di back up oleh personil Polres Tojo Una-una Polda Sulawesi Tengah, Tim kembali bergerak menuju ke pulau Una-una melalui jalur laut dengan menggunakan Kapal speed Boat dengan waktu tempuh sekitar 2 jam lamanya dan setibanya di lokasi yang dimaksud tim langsung bergegas ke tempat kerja pelaku kemudian mengamankannya tanpa ada perlawanan” tambahnya

Setelah pelaku diamankan, ia dibawa tim ke rumah keluarganya untuk menjelaskan kronologis atas dugaan kasus yang menjerat pelaku di Kabupaten Bone Bolango selanjutnya Tim membawa pelaku ke Polres Bone Bolango Polda Gorontalo untuk dilakukan tindakan hukum selanjutnya. “tutup IPTU Mohamad Ariyanto.

You may have missed