20 September 2024

Polres Bone Bolango Gelar Apel Gabungan Pengamanan Lebaran Ketupat Di Wilayah Kecamatan Tapa

gorontalo.tribratanews.com.- Polres Bone Bolango. Bertempat di jalan Gor Desa Talumopatu Kecamatan Tapa Kabupaten Bone Bolango, Kepolisian Resor Bone Bolango (Polres Bone Bolango) melaksanakan apel gabungan dalam rangka pengamanan tradisi lebaran ketupat di wilayah Kabupaten Bone Bolango. Senin, 9 Mei 2022 pukul. 07.00 wita

Apel gabungan yang dipimpin oleh Wakapolres Bone Bolango Kompol Sudarsih, SH dihadiri oleh Kabag Ops Kompol Adek Dermawan, SH, SIK, Kabag Ren Kompol Husni Helingo,  serta PJU Polres Bone Bolango dan personil Polres Bone Bolango yang tergabung dalam pengamanan lebaran ketupat bersama unsur terkait lainnya diantaranya personil TNI, Dinas Perhubungan, Satpol PP , Dinas Kesehatan serta personil Damkar Kabupaten Bone Bolango.

Kapolres Bone Bolango AKBP Emile Reisitei SH, SIK melalui Wakapolres Bone Bolango saat pelaksanaan apel menyampaikan bahwa di gelarnya apel gabungan ini karena berdasarkan pengalaman ditahun sebelumnya di wilayah Kecamatan Tapa merupakan pusat keramaian masyarakat dalam merayakan tradisi lebaran ketupat di wilayah Kabupaten Bone Bolango.

“ untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas saat  perayaan ini perlu kehadiran kita semua dilapangan agar situasi dapat berjalan dengan aman dan tertib untuk memberikan kenyamanan kepada masyarakat” ucap Wakapolres.

 “ hari ini banyak kegiatan masyatakat yang harus diberikan pengamanan, tetap waspada dalam bertugas serta berikan pelayanan humanis kepada masyarakat saat menjalankan tugas yang mulia ini” imbuh Kompol Sudarsih.

Selain itu Kabag Ops Polres Bone Bolango Kompol Adek Dermawan, SH, SIK saat pelaksanaan apel mengatakan untuk menciptakan Kamseltibcarlantas serta menjaga situasi kamtibmas telah disiapkan 14 titik pos pengamanan lebaran ketupat di wilayah Kecamatan Tapa dan Bulango dengan di bantu oleh personil Pos Pengamanan Operasi Ketupat Otanaha 2022.

 “ hari ini kita dipanggil masyarakat untuk melaksanakan tugas demi kemanusiaan, mari bantu masyarakat melalui pelaksanaan tugas yang baik dan semoga perayaan Tradisi lebaran ketupat tahun ini dapat berjalan aman dan tertib” ungkap Kompol Adek Dermawan.

Penulis: Z. Diko

Publis: Mabrur

You may have missed