23 September 2024

Kapolres Bone Bolango Dampingi Kapolda Gorontalo Cek Bakti Sosial layanan Vaksinasi Di Kejati

Kapolres Bone Bolango Dampingi Kapolda Dan Forkopimda Saat Cek Vaksinasi Covid 19 di Kejati Gorontalo

gorontalo.tribratanews.com. Polres Bone Bolango. Bertempat di Kantor Kejaksaan Tinggi Gorontalo(Kejati), Kapolres Bone Bolango AKBP Emile Reisitei Hartanto, SH, S.IK  mendampingi Kapolda Gorontalo Irjen Pol. Helmy Santika, S.H., S.I.K, M.Si saat meninjau pelaksanaan Bakti Sosial layanan Vaksinasi  dalam rangka memperingati  hari Bhakti Adhyaksa ke-62 dan  hari ulang tahun XXII ikatan Adhyaksa Dharmakarini tahun 2022. Selasa, (19/7/2022).

Selain Kapolda Dan Kapolres, kegiatan tersebut di hadiri Forkopimda Provinsi yakni Penjabat Gubernur Ir. Hamka Hendra Noer, M.Si, Kajati Gorontalo, Bapak Haruna, S.H., M.H, Ketua Pengadilan tinggi Nugroho setiadji, SH, Danrem 133/ NW, Brigjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P, Kabinda Gorontalo Suryono, S.S, Sekda Provinsi Gorontalo Dr. Ir. H Darda Daraba, M.Si, selain itu turut hadir Kajari Gorontalo Armen Wijaya, SH.,MH, Kajari Bone Bolango Raden Sudaryono, SH.,MH, Sekda Bone Bolango Ir. Ishak Ntoma, Pejabat utama Kejaksaan tinggi Gorontalo, dan Siswa dan siswi SD, SMP, SMA yang melaksanakan vaksinasi.

Saat kegiatan tersebut, Kapolda Gorontalo dan Forkopimda Provinsi di damping Kapolres Bone Bolango melakukan pengecekan dan peninjauan jalannya Vaksinasi di gerai vaksinasi masing- masing wilayah serta menyapa peserta vaksinasi .

Kapolres Bone Bolango AKBP Emile Reisitei Hartanto, SH, S.IK  mengatakan bahwa Kegiatan yang di laksanakan hari ini oleh Kejaksaan Tinggi Gorontalo telah di lakukan pengamanan oleh personil Polres Bone Bolango demi terciptanya kegiatan yang aman dan lancer.

“ kegiatan positif ini perlu kita dukung bersama, untuk itu Polres Bone Bolango menyiapkan anggota di lapangan untuk  mengamankan jalannya kegiatan tersebut hingga selesai baik dari personil Polres Bone Bolango dan Polsek Kabila” ungkap Kapolres.

Ia menambahkan bahwa dengan adanya layanan vaksinasi massal dalam rangka Hari hari Bhakti Adhyaksa ke-62 tahun 2022, di harapkan dapat menambah capaian vaksinasi masyarakat yang telah tervaksin baik dosis 1,2 dan booster agar masyarakat secara keseluruhan tetap sehat dan bebas dari jeratan Virus Covid 19. “ tutup AKBP Emile Reisitei Hartanto. (Humas.Res.BB)

You may have missed