16 September 2024

Polres Bone Bolango Gelar Zikir Bersama Pelajar Untuk Mempererat Hubungan Dengan Masyarakat

Bone Bolango, 7 September 2024 — Polres Bone Bolango menggelar kegiatan zikir bersama sebagai bagian dari program unggulan mereka. Acara yang dilaksanakan pada Sabtu, 7 September 2024, pukul 14.00 Wita ini, bertempat di Masjid Baitul Imam Polres Bone Bolango, dipandu oleh Ps Kanit Bintibsos Sat Binmas Polres Bone Bolango Aipda Sahman Mbanga.

Kegiatan ini dihadiri oleh 62 pelajar SMA dari berbagai sekolah di Kabupaten Bone Bolango. Sebelum memulai zikir bersama, Aipda Sahman Mbanga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas untuk meningkatkan kesadaran dan kepedulian di kalangan pelajar mengenai keamanan dan ketertiban masyarakat.

Kapolres Bone Bolango AKBP Muhammad Alli SIK melalui Kasat Binmas Polres Bone Bolango Iptu M. Atmal Fauzi, mengatakan bahwa Kegiatan zikir bersama yang di laksanakan Personil Sat Binmas hari ini merupakan bagian dari upaya untuk mempererat hubungan dan membangun kepercayaan antara kepolisian dan masyarakat, khususnya para pelajar.

” kami percaya bahwa melalui kegiatan seperti ini, kita dapat menciptakan lingkungan yang lebih harmonis dan saling mendukung dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Bone Bolango dan Saya mengapresiasi antusiasme para pelajar yang telah hadir dan berpartisipasi aktif dalam kegiatan ini” jelasnya.

Semoga melalui kegiatan ini, kita semua dapat lebih memahami pentingnya kerjasama dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat” pungkas Ketua Da’i Polri itu.
( Z.D HmsResBonbol)

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.