20 September 2024

Wujud Kepedulian Polri, Kapolres Gorontalo Utara Bagikan Takjil Kepada Pengguna Jalan

1 min read
Spread the love

gorontalo.tribratanews.com – Gorontalo Utara, Kapolres Gorontalo Utara AKBP Andik Gunawan, S.I.K Bersama Waka Polres Kompol Lesman Katili, S.H M.H, Pejabat Utama Polres Gorut, Personil dan Media Kab. Gorut melaksanakan kegiatan pembagian takjil untuk berbuka puasa kepada pengendara Jalan, Sinin (17/04/2023)

Pembagian takjil dilaksanakan di Simpang Tiga desa Molingkapoto Kec. Kwandang Kab. Gorontalo Utara.

“Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian kami kepada sesama yang sedang menjalankan ibadah puasa. Dengan kegiatan bagi takjil merupakan wujud dalam meningkatkan rasa kepedulian kepada sesama, juga menjadi momen untuk lebih dekat dengan masyarakat,”.Ujar Kapolres.

Selain pembagian takjil kepada masyarakat kegiatan ini juga dimanfaatkan untuk melakukan sosialisasi tentang peraturan lalu lintas bagi para pengguna jalan.

Selanjutnya Kapolres Menyampaikan himbauan kepada pengguna jalan khususnya yang menggunakan kendaraan bermotor untuk tetap mematuhi peraturan lalu lintas serta melengkapi kelengkapan kendaraan.

Kegiatan yang kita laksanakan ini merupakan kegiatan simpatik dan harapan kita semoga dengan adanya kegiatan Tujuan nya kedepan bisa menimbulkan kesadaran masyarakat untuk bisa mematuhi peraturan dalam berlalu lintas.

You may have missed